Cara Menekel Kompany Dikritik Mancini

Cara Menekel Kompany Dikritik Mancini

 
Manajer Manchester City Roberto Mancini telah memperingatkan kapten Vincen Kompany, agar mengubah caranya menekel pemain lawan demi menghindari kartu merah wasit. \"Vinnie (sapaan Kompany) itu bek dan kadang pemain bertahan dalam tekanan hingga dapat melakukan tekel buruk,\" ujar Mancini, Sabtu (19/1/2013). \"Ia butuh memberikan perhatian lebih (terhadap cara menekelnya), karena itu telah terjadi dua kali,\" tandas manajer berpaspor Italia itu. Kompany langsung dikenai kartu merah oleh wasit Mike Dean yang menilainya melakukan tekel dua kaki terhadap gelandang Arsenal, Jack Wilshere, dalam laga Premier League akhir pekan lalu, yang berakhir dua gol tanpa balas untuk kemenangan The Citizens. Beberapa hari kemudian, Federasi Sepak Bola Inggris (FA) membatalkan sanksi skors 3 pertandingan bek Belgia itu, setelah banding City diterima. Musim lalu, Kompany sempat dikenai dua kartu merah, termasuk salah satunya dalam Derby Manchester di Piala FA yang berujung pada kemenangan Manchester United. \"Kami akan punya masalah baru lagi kalau situasi seperti ini berulang. Saya sudah bicara dengan Vinnie dan ingin dirinya lebih berhati-hati menekel,\" sebut Mancini. \"Kadang, kalau menunggu dan tak menekel, hasilnya justru lebih baik,\" tegas eks Pelatih Inter Milan dan Lazio itu.  
 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: