Warga Kembali Temui Bupati
KOTA MANNA, BE - Warga Padang Beriang, Pino Raya kembali menemui Bupati BS, H Dirwan Mahmud. Usai menemui Bupati, Sukurdin salah satu warga Padang Beriang mempertanyakan laporan hasil pemeriksaan (LHP) terhadap kepala desa mereka, Sapirin. \"Saya menemui Bupati untuk menanyakan LHP apakah sudah selesai atau belum,\" katanya.
Menurut Sukurdin, laporan warga terkait Kades Padang Beriang yang diduga menyalahgunaan Alokasi Dana Desa (ADD) dengan Dana Desa (DD). Sebab semenjak menjabat kades harta kekayaan kades semakin melimpah, seperti bisa membangun rumah, membeli kebun, mobil. Juga membeli organ tunggal yang dinilainya tanpa musyawarah dengan warga. Sehingga dirinya berharap Bupati dapat memberikan tindakan tegas, jika laporannya itu terbukti.
\"Saya minta buktikan, jika memang ADD dan DD dikelola secara jelas, tidak jadi masalah, namun jika ada penyimpangan saya minta diproses hukum,\"ujarnya.
Sementara itu, Bupati BS, H Dirwan Mahmud SH mengaku belum bisa mengambil keputusan. Sebab LHP dari inspektorat belum diterimanya. Sehingga dirinya meminta warga dapat bersabar hingga hasil LHP jelas apakah ada penyimpangan atau tidak.
\"Saya belum bisa mengambil keputusan, sebab LHP dari inspekorat belum saya terima, ujarnya singkat.
Adapun kepala Inspektorat BS, Drs H Ismawan mengaku saat ini timnya sedang bekerja mengaudit ADD dan DD serta mengecek langsung semua laporan masyarakat Desa Padang Beriang. Sehingga setelah semuanya selesai, maka akan segera diserahkan pada Bupati.
\"Tim kami masih bekerj,untuk melakukan audit tidak bisa seketika tentu butuh waktu, kami juga dalam memberikan pertimbangan tidak mau gegagah, kami tidak mau berakibat hukum pada Pak Bupati, jadi saya minta warga untuk bersabar, setelah selesai kami audit, nanti hasilnya akan kami sampaikan ke Bupati,\" terang Ismawan. (369)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: