Suharto Akui Belum Terima SK

Suharto Akui Belum Terima SK

BENGKULU, bengkulueskpress.com - Sekjen DPD Partai Gerindra Provinsi Bengkulu, Sis Rahman dikabarkan dicopot dari jabatannya dan digantikan oleh Suharto. Namun saat dikonfirmasi, Suharto yang saat ini menjabat sebagai Wakil Ketua DPD Partai Gerindra Provinsi Bengkulu mengaku, dirinya sama sekali belum mendapatkan SK penggantian tersebut. Malahan ia hanya mendapatkan kabar dari salah satu media cetak.

\"Secara legalitas sampai detik ini belum menerima,\" ujarnya Senin pagi, (18/01/2016).

Namun apabila itu benar terjadi, dirinya mengaku siap mengemban tugas dari Partai Gerindra.

\"Prinsipnya apa yang dilakukan daripada DPP tentu kita siap. Karena ini semuanya kepentingan organisasi Partai Gerindra di Provinsi Bengkulu,\" katanya.

Restrukturisasi, dikatakan Suharto, merupakan hal biasa untuk melakukan penyegaran-penyegaran pengurus-pengurus yang mengalami kejenuhan.

\"Ini hal biasa, asal niat dari restrukturisasi tersebut untuk penyegaran tidak ada tendensi politik yang tidak baik,\" kata Suharto yang juga menjabat sebagai Wakil Ketua II DPRD Provinsi Bengkulu.

Dijelaskan, di Partai Gerindra memang tidak alah istilah Musyawarah Daerah guna merombak kepengurusan.

\"Kalau di Gerinda sifatnya menunggu perintah dari DPP. Kalau tidak siap keluar, kalau siap ya jalankan. Jadi kalau masalah restrukturisasi kami masih menunggu apa yang menjadi keputusan Ketua dan pengurus DPP,\" jelasnya. (Dil)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: