Buka TMKK, Bupati Pamitan
CURUP, BE - Menjelang berakhirnya masa jabatan pada 17 September mendatang, Bupati Rejang Lebong H Suherman SE MM membuka program TNI Manunggal KB/Kesehatan (TMKK) di Kabupaten Rejang Lebong. Pembukaan program TMKK tahun 2015 ini dilangsungkan di halaman kantor camat Binduriang, Rabu (26/8) kemarin. TMKK merupakan kegiatan pelayanan KB dan kesehatan TNI bekerjasama dengan pemerintah daerah termasuk Dinas Kesehatan dan BKKBD serta TP PKK Rejang Lebong dan sejumlah pihak terkait dengan tujuan untuk memberikan pelayanan kesehatan dan KB. Dalam sambutanya, Bupati Rejang Lebong H Suherman SE M mengaku, pemerintah daerah untuk kesekian kalinya melaksanakaan kerjasama dengan jajaran TNI. Baik melalui TMKK, TMMD dan kerjasama lainya untuk memajukan Kabupaten Rejang Lebong. \"Kita berikan aspreasi pada jajaran TNI yang sudah banyak memberikan pelayanan baik pelayanan kesehatan, pembangunan infrastruktur dan pembangunan lainya,\" ungkap bupati. Dalam kesempatan itu juga, bupati bersama Wabup beserta istri berpamitan kepada seluruh masyarakat yang ada di 7 kecamatan yang masuk dalam wilayah calon Kabupaten Lembak. Karena menurut bupati, kepemimpinan dirinya dan wakil bupati hanya menyisakan waktu tiga pekan lagi. \"Saya, Wabup dan istri mohon pamit pada masyarakat 7 kecamatan mengingat masa jabatan kami sudah hampir habis,\" ungkapnya. Sementara itu, Dandim 0409 Rejang Lebong Letkol Kav Sugi Mulyanto SE menjelaskan TMMK merupakan salah satu upaya yang dilakukan oleh jajaran TNI di semua daerah termasuk Kabupaten Rejang Lebong untuk menekan angka pertumbuhan penduduk di Indonesia. Karena menurut Dandim, jika laju pertumbuhan tidak ditekan maka penduduk Indonesia akan meledak pada sekitar tahun 2030 hingga 2035 mendatang. \"Tanah dan air yang ada di Indonesia memang tidak akan berkurang, namun penduduk akan terus bertambah, jika tidak ditekan maka sebaran penduduk akan banyak dan tentunya akan mengurangi kesejahteraan masyarakat itu sendiri,\" paparnya. Dalam kesempatan tersebut, selain membuka kegiatan TMKK, juga dilaksanakan kegiatan Bakti Sosial KB Kesehatan yang dilaksanakan TP PKK bekerjasama dengan Dinas Kesehatan dan BKKBD Rejang Lebong dan pihak-pihak terkait. Sama dengan kegiatan Baksos sebelumnya, berbagai kegiatan dilaksanakan seperti sunatan masal, kampanye gerakan gemar minumn susu, pengobatan gratis, cukur rambut, pemberian beasiswa dan pemberian bantuan pada pelajar dan masyarakat kurang mampu dilaksanakan bersamaan. Selain bupati, hadir juga dalam kesempatan tersebut Wakil Bupati Rejang Lebong Syafewi, Plt Sekkab Zulkarnaen, Ketua DPRD Rejang Lebong Abu Bakar SH, Ketua TP PKK Rejang Lebong Hj Susilawati SE MM, Dandim 0409 Rejang Lebong Letkol Kav Sugi Mulyanto, unsur FKPD, tokoh masyarakat dan masyarakat setempat. (251/prw)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: