HUT RI ke-70, Polytron Gelar Lomba Foto

HUT RI ke-70, Polytron Gelar Lomba Foto

\"DTiB-1\"

Jakarta, bengkuluekspress.com - Saat ini, seluruh Bangsa Indonesia sedang memperingati hari Kemerdekaannya tanggal 17 Agustus dengan berbagai cara. Kali ini, Polytron, Produk nasional kebanggaan anak bangsa menggelar lomba foto bertemakan perayaan HUT RI ke-70 Agustus ini.

Kegiatan Lomba foto dengan cara mengunggah foto ke akun fb Polytron ini, digelar sebagai bentuk syukur atas nikmat kemerdekaan yang ke-70 oleh PT. Hartono Istana Teknologi, sebagai pemilik merk dagang Polytron. Santo Kadarusman, Public Relations and Marketing Event Manager mengatakan, bahwasanya selain untuk memperingati Hari Kemerdekaan Republik Indonesia, Lomba Foto tersebut juga sekaligus untuk memupuk rasa cinta tanah air khususnya terhadap produk-produk nasional.

\"Foto-foto yang dilombakan, harus menyertakan minimal salah satu produk Polytron didalam foto, boleh produk Audio, Video, Mobile Phone atau Perlengkapan Rumah Tangga (Home Appliances). Lomba ini terbuka bagi seluruh warga negara Indonesia berusia dengan batasan usia 15 - 55 tahun. Selain itu, Satu akun FB hanya diperkenankan untuk mengikuti satu foto saja,\"terang Santo.

Caranya, Foto-foto yang dilombakan, diharapkan agar diunggah ke halaman akun Facebook Polytron dalam periode 10 Agustus - 10 September. Setelah itu Foto-foto tersebut diberi keterangan dengan menyertakan kata \"canggih\" didalamnya dan diberi tanda tanggar (hashtag) #memangcanggih.

Nantinya, Juri akan memilih foto dengan kesesuaian tema serta dengan kategori khusus bagi foto dengan jumlah penyuka (like) terbanyak. Disediakan juga hadiah berupa smartphone Polytron bagi tiga pemenang. Pengumuman pemenang akan dilakukan pada 14 September 2015. Menarik Bukan, tunggu apalagi, rayakan kemerdekaan ini dengan sederet produk-produk Polytron, dan menangkan hadiahnya. (Andri/rls)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: