PNS Diwajibkan Netral
TUBEI,BE-Mendekati masa berakhirnya kepemimpinannya sebagai Bupati Lebong Periode 2010-2015 dan menjelang Pilkada Lebong, Bupati Lebong H Rosjonsyah SIP MSi mengingatkan jajarannya agar tidak terpengaruh dan harus netral. Apalagi PNS memang dilarang untuk ikut dan aktif di Parpol alias dilarang berpolitik. \"Saya berharap jangan sampai nanti muncul informasi ada PNS yang ikut berpolitik. Apalagi sampai ikut berkampanye pada Pilkada nantinya. PNS haru benar-benar netral pada saat pilkada nanti,\" ujar Bupati Rosjonsyah. Salah seorang Tokoh Pemuda Pelabai, Sukamdani MPdI meminta agar para pejabat yang saat ini sedang menjabat dimasa kepemimpinan Bupati Rosjonsyah tidak terlibat dalam politik praktis pada Pilkada mendatang. Sebab, para pejabat saat ini dituntut netral dan bekerja secara profesional demi pembangunan di Kabupaten Lebong. Dikatakan Sukamdani, pada tahun politik ini, segala hal bisa saja terjadi termasuk dalam merubah anggaran yang telah dirancang dan dibuat menjadi anggaran untuk kepentingan politik. \"Kita harapkan hal seperti itu jangan sampai terjadi di Lebong,\" ujarnya. Pejabat yang saat ini sedang menjalankan tugas di Lebong harus bertindak netral, jangan karena sudah menduduki jabatan tertentu semua kegiatan yang sudah dirancang diarahkan untuk kepentingan politik tertentu. \"Kita minta agar mereka netral dan lebih mengutamakan kepentingan masyarakat Lebong, bukan orang per orangan ataupun untuk balas jasa,\" tegasnya.(777)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: