Pemprov Usulkan Formasi CPNS, Setelah Anjab Selesai

Pemprov Usulkan  Formasi CPNS, Setelah Anjab Selesai

BENGKULU, BE - Meski beberapa instansi pemerintah, baik pusat maupun daerah sudah mengusulkan formasi penerimaan CPNS tahu ini ke Kementerian Pendayagunaan Aparatur Sipil Negara dan Reformasi Birokrasi (KemenPAN-RB), tidak membuat Pemerintah Provinsi Bengkulu bergeming. Buktinya, hingga saat ini Pemprov masih berkutat melakukan analisis jabatan (Anjab) dan baru akan diusulkan pada April mendatang. \"Kita belum mengusulkan, karena Biro Organisasi Tata Laksana (Ortala) masih melakukan analisis jabatan. Jadi kita tunggu Anjab selesai dulu baru diseleksi lagi untuk diusulkankan ke KemenPAN,\" kata Kepala Bidang Perencaan dan Pengembangan Karir BKD Provinsi Bengkulu, Drs H Tarmawi MSi. Menurutnya, belum selesainya Anjab tersebut dikarenakan masih menunggu usulan dari Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) lain di lingkungan Pemerintah Provinsi Bengkulu. Mengingat masih banyak SKPD yang belum mengajukan usulan CPNS yang dibutuhkannya. Selain itu, faktor lainnya juga dikarenakan informasi yang diterimanya dari KemenPAN bahwa usulan formasi baru diusulkan akhir April 2015 mendatang. Karena itu pihaknya tidak terburu-buru dalam mengusulkan formasi CPNS tersebut. \"Kan waktunya juga masih lama hingga akhir April, dan penyampaiannya nanti tidak diantar ke Jakarta melainkan langsung dikirim ke website KemenPAN secara online,\" terangnya. Dengan demikian, Tarmawi belum mengetahui jumlah formasi CPNS yang akan diusulkan KemenPAN karena Biro Ortala belum memberikan hasil anjab ke BKD. Pun begitu, ia memprediksi formasi terbanyak akan didominasi tenaga kesehatan seperti dokter dan tenaga medis lainnya. Selain itu, guru sekolah luar biasa (SLB) juga dipreksi cukup banyak, karena semua sekolah SLB berada dibawah naungan Pemerintah Provinsi Bengkulu, bukan dibawah sekolah umum lainnya yang berada di bawah naungan pemerintah kabupaten/kota. \"Pokoknya berapapun jumlah yang kita butuhkan, akan kita usulkan ke KemenPAN, terlepas nanti diterima atau tidak, itu urusan lain yang jelas kita usulkan dulu,\" terangnya. Meski belum mengusulkan formasi, Pemerintah Provinsi Bengkulu memastikan akan kembali meneriman CPNS tahun ini. Sebab, anggaran untuk menyelenggarakan tes sudah diplot melalui APBD Provinsi Bengkulu tahun 2015 lebih dari Rp 800 juta. \"Karena kita masih banyak kekurangan PNS, dan tidak menutupkan kemungkinan formasi yang tidak terisi pada penerimaan CPNS tahun akan kembali kita usulkan tahun ini,\" bebernya. Ditanya mengenai sistem pelaksanaan, Tarmawi mengaku tetap menggunakan sistem Computer Asisted Test (CAT) sebelum yang sudah dilakukan Pemprov sejak 2013 lalu. Sistem CAT tersebut terbukti mampu mendapatkan CPNS yang berkualitas tanpa diwarnai dengan aksi sogok menyogok. \"Buktinya anak saya sendiri tidak lulus CPNS tahun lalu, kalau saya bisa bantu, pastilah saya akan membantu anak saya duluan. Tapi buktinya ketika nilai yang diperolehnya tidak masuk passing grade, maka secara otomatis gugur,\" ungkapnya. Di sisi lain, BKD sudah sepakat hanya menggelar tes kamampun dasar (TKD) saja melalui komputer saja dan tidak akan menambah tahapan seleksi dengan Tes Kemampuan Bidang (TKB). \"Informasinya KemenPAN sudah menghapus TKB, itu langkah yang bagus dan jika pun tidak dihapus maka kita tidak akan melaksanakannya. Karena disamping TKB itu membutuhkan biaya besar, juga ada peluang KKN didalamnya karena peserta itu diuji oleh tim khusus yang berasal dari berbagai kalangan,\" imbuhnya.(400)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: