Warga Masih Keluhkan Air PDAM
LEBONG UTARA,BE - Meskipun Direktur PDAM Tirta Tebo Emas (TTE) Lebong telah diganti, namun sejauh ini persoalan ketersediaan air bersih bagi para konsumen PDAM Lebong mash belum terselesaikan. Bahkan gangguan pendistribusian air bersih k erumah warga ini semakin parah. Sebagian warga pelanggan PDAM terpaksa harus menggunakan air sawah atau air hujan untuk memenuhi kebutuhan air sehari-hari seperti untuk Mandi, Cuci dan Kakus (MCK). Karena air PDAM tidak mengalir lancar ke rumah mereka. Seperti yang diungkapkan warga kelurahan Amen, Wahyu, dirinya terpaksa mengambil air sawah untuk kebutuhan MCK bagi keluarganya meskipun air sawah dan air hujan yang digunakan ini tampak keruh. Bahkan membuat bagian dasar bak mandi tampak lumpur yang mengendap. Hal ini dilakukannya, mengingat pasokan air bersih dari saluran PDAM beberapa hari belakangan ini tak mengalir ke bak penampungan di rumahnya. \"Kadang-kadang kita juga harus menampung air hujan agar persediaan air untuk kebutuhan rumah tangga mencukupi,\" ungkapnya. Hal senada juga diungkapkan warga kelurahan Amen lainnya Aan, hingga saat ini pasokan air bersih kerumahnya tersendat. Dirinya mengaku, tidak mengetahui apa persoalan hingga distribusi air bersih tersebut tidak mengalir. \"Kita berharap pihak PDAM dapat segera mengatasi persoalan-persoalan seperti ini. Apalagi, air merupakan kebutuhan dasar bagi kita untuk kehidupan sehari-hari,\" harapnya. Plt Direktur PDAM Tirta Tebo Emas Kabupaten Lebong, Nurmawati SSos mengatakan saat ini, PDAMa masih melakukan pembenahan beberapa jaringan pipa PDAM ke rumah-rumah pelanggan. Untuk itu, para pelanggan diminta untuk bersabar menunggu perbaikan tersebut selesai. \"Kami mohon maaf mungkin ada beberapa jaringan yang terganggu. Namun saat ini kita tengah melakukan perbaikan beberapa jaringan. Mudah-mudahan hal ini tidak berlangsung lama,\" jelasnya.(777)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: