BI Tambah 1000 Itik
CURUP, BE- Suksesnya kegiatan Kluster Itik Talang Benih di Kabupaten Rejang Lebong. Diapresiasi oleh Bank Indonesia Bengkulu selaku mitra Pemkab Rejang Lebong dalam mengembangkan Kluster iti Talang Benih. Apresiasi diberikan Bank Indonesia Bengkulu tersebut yaitu dengan memberikan bantuan tambahan program kluster itik. Jika selama ini bantuan baru diberikan kepada satu kelompok pada program tambahan ini diberikan kepada dua kelompok. \"Bantuan yang diberikan ini, tidak lepas dari keseriusan Bank Indonesia dalam mengembangkan itik Talang Benih yang mempunyai kekhasan sendiri,\" ungkap Kepala Dinas Peternakan dan Perikanan Rejang Lebong Ir Amrul Eby. Menurut Eby, bantuan tambahan yang akan diberikan Bank Indonesia ini akan diserahkan ke pada dua kelompok. Masing-masing yaitu Kelompok Salayu di Kelurahan Rimbo Recap Kecamatan Curup Selatan dan Kelompok Belibis Sakti di Kelurahan Tunas Harapan Curup Utara. \"Bantuann yang diberikan oleh BI cukup lumayan bisa mencapai 1000 ekor iti untuk dua kelompok tersebut,\" jelas Eby. Selain itu Eby juga menjelaskan, selain memberikan bantuan bibit itik, BI akan memberikan bantuan dalam bentuk telur siap tetas, mesin tetas, pakan kandang dan keperluan beternak lainnya. \"Awalnya kita berharap bantuan tahap kedua ini akan diberikan pada awal tahun 2014 ini, namun Alhamdulillah akan segera diberikan dalam waktu dekat ini,\" papar Eby. Sementara itu, terkait dengan pengembangan itik Talang benih ini, Bupati Rejang Lebong H Suherman SE MM, berharap kedepannya kegiatan Kluster itik ini tidak terfokus pada kelompok. Menurut bupati sebisanya dilakukan secara perorangan. Hal tersebut dikarenakan sistem kelompok yang selama ini hanya dikembangkan kelompok saja. \"Namun jika dilakukan perorangan bisa lebih maju dan menghindari kemungkinan adanya gesekan antara anggota Kelompok,\" papar Bupati. Menurut Bupati, dalam mewujudkan keinginan tersbeut tentunya perlu dukungan dana pemerintah daerah. Selain itu ia juag mengharapkan bantuan kepada perorangan ini diberikan kepada peternak yang memiliki fasilitas pendukung seperti ada kolamnya, serta pondok yang digunakan untuk menjaga itik.(251)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: