Ini Dia Pengurus BKSP Provinsi Bengkulu
BENGKULU, BE - Struktur kepengurusan Badan Koordinasi Sertifikasi Profesi (BKSP) Provinsi Bengkulu periode 2015-2020 resmi terbentuk. Pembentukan kepengurusan BKSP itu berdasarkan hasil rapat tim formatur yang digelar 24 Oktober 2014 di Ruang Rapat Kenanga Lantai II Kantor Gubernur Bengkulu, yang dimpimpin oleh Plt Sekda diwakili Staf Ahli Gubernur Bidang Pembangunan, Drs Septemelian. Adapun nama-nama kepengurusan BKSP yang baru tersebut yakni Ketua Hj Merry Harlita dari Lembaga Pendidiakan Keterampilan (LPK) Colorado Bengkulu, Wakil Ketua I Dr M Farid MS dari Unib, Wakil Ketua II Ir H Marwan S Ramis dari Kadin Bengkulu dan Wakil Ketua III Drs H Silalahi dari Disnakertrans Provinsi Bengkulu. Sedangkan Sekretaris dijabat oleh Hartono ST dari HILLSI Bengkulu, Bendahara I Suwarni dari SMK 1 Kota Bengkulu dan Bendara II dijabat oleh Adri Wessti SSos MM dari Biro Administrasi Perekonomian Setda Provinsi Bengkulu. (Nama pengurus lainnya lihat grafis). Tim formatur sendiri dari 6 orang, yakni Prof Dr H Rohimin perwakilan dari Perguruan Tinggi, Drs H Silalahi perwakilan pemerintah, Ir H Marwan S Ramis dari Kadin, Suwarni perwakilan dari Sekolah Menengah Atas Kejuruan (SMK), Hartono ST dari Himpunan Lembaga Latihan Seluruh Indonesia dan Hj Merry Harlita perwakilan dari Lembaga Pendidikan Keterampilan. Dikonfirmasi, Kepala Biro Administrasi Perekonomian Setda Provinsi Bengkulu, Ismed Lakoni SE tak menampik adanya pembentukan kepengurusan BKSP yang baru untuk masa bakti 2015-2020 tersebut. Hanya saja ia mengaku bahwa nama-nama itu belum final, karena sesuai dengan prosedurnya nama-nama pengurus tersebut disampaikan kepada gubernur. \"Sekarang nama-nama kepengurusan itu masih di meja gubernur untuk ditandatangani, mudah-mudahan turun dalam waktu dekat ini,\" ungkap Ismed. Menurutnya, meski nama-nama tersebut sudah final, namun masih ada peluang untuk diubah jika gubernur dan pengurus lainnya menyetujui dilakukan perubahan. Terlebih masa bakti kepengurusan BKSP yang baru tersebut baru akan berjalan pada 2015 mendatang. \"Nama-nama pengurus itukan baru usulan dari tim formatur, belum bersifat final. Nanti gubernur menyetujui dan menandatangani SK-nya, baru final dan tidak bisa dilakukan pergantian sembarangan lagi,\" bebernya. Hal senada juga disampaikan Wakil Ketua III terpilih, Drs H Silalahi. Menurutnya, nama-nama tersebut masih ditelaah oleh gubernur dan masih memungkinkan dilakukan perubahan. \"Kalau SK-nya belum ada, berarti belum final. Untuk lebih jelasnya silakan hubungi Karo Ekonomi saja,\" singkatnya. (400) Susunan Kepengurusan BKSP Provinsi Bengkulu 2015-2020 Pembina : Gubernur Bengkulu Pengarah : Sekretaris Daerah Provinsi Bengkulu Koordinator : Asisten Pemerintahan dan Kesra Provinsi Bengkulu. Wakil Koordinator : 1. Kadis Nakertrans Provinsi Bengkulu 2. Kadis Pendidikan Provinsi Bengkulu 3. Staf Ahli Gubernur Bidang Pembangunan 4. Kepala Biro Administrasi Perekonomian Setdaprov 5. Kepala Biro Hukum Setdaprov 6. Kepala Biro Ortala Setdaprov Ketua : Hj. Merry Harlita (LPK Colorado Bengkulu) Wakil Ketua I : Dr. M Farid MS (Unib) Wakil Ketua II : Ir. H. Marwan S Ramis (Kadin Bengkulu) Wakil Ketua III : Drs. H Silalahi (Disnakertrans Provinsi Bengkulu) Sekretaris : Hartono ST (HILLSI Bengkulu) Bendahara I : Suwarni (SMK 1 Kota Bengkulu) Bendara II : Adri Westi SSos MM (Biro Administrasi Perekonomian Setdaprov) KOMISI-KOMISI I. Komisi Identifikasi Kebutuhan Industri Ketua : Trisna Anggraini SIP MM (Kadin Provinsi Bengkulu) Anggota : 1. Drs Afrianto Amran (Kadin Provinsi Bengkulu) 2. Sunjana (BPJS Ketenagakerjaan Bengkulu) 3. Faritiadi SE (Apindo Bengkulu) 4. Nurul Iman Supardi ST MP (Unib) 5. Sabirinsyah SPd (Disnakertrans) II. Komisi Sosialisasi Program Sertifikasi Ketua : Wehelmi Ade Tarigan SH (Ketua FJPB) Anggota : 1. Alpauzi Harianto MPd (LPK BMTC Bengkulu) 2. Syahrul SSos (Disnakertrans) 3. Achmad Tarmizi Gumay SH MH (Kadin) 4. Supartinah SSos (BLK) 5. Adran Chalik (Apindo) III. Komisi Fasilitas Program Sertifikasi Ketua : Paidi MPd (SMK 1 Bengkulu) Anggota : 1. Zuriana SPd (SMK 3 Bengkulu) 2. Taripin SSos (BLK) 3. Heni Terisia SPt (LPJK Bengkulu 4. Maherijaya AKS (Dinkesos Prov Bengkulu) IV. Komisi Pemberdayaan Lembaga Pendidikan dan Lembaga Pelatihan Sertifikasi Profesi Ketua : Dra Hj Enny Setyawati MSi (Ka. BLK Bengkulu) Anggota : 1. Drs Sehmi (Sekretaris Badan Diklat Prov) 2. Indra Agustian ST MEng (Unib) 3. Chandra Irawan SP (Bendahara DPD KSPSI V. Komisi Monitoring dan Evaluasi Program Sertifikasi Ketua : Prof Dr Rohimin MAg (IAIN Bengkulu) Anggota : 1. Dr Willy Abdillah (Unib) 2. H Heri Sasdi MPd (Biro Adm Perekonomian Prov) 3. SM Pasaribu SPd (BLK Bengkulu 4. Drs Driyanto (SMK2 Kota Bengkulu)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: