Porprov, KONI BS Kirim 78 Atlet

Porprov, KONI BS Kirim 78 Atlet

KOTA MANNA, BE – Sekretaris Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Bengkulu Selatan (BS), Lesman Hawardi SPd memastikan dalam acara Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Bengkulu dalam waktu dekat ini, KONI BS akan mengirimkan kontingennya sebanyak 78 atlet. Lesman menambahkan, kontingen BS ini akan berangkat pada 23 Oktober dan akan dilepas langsung oleh Bupati BS. Adapun  cabang olahraga yang akan diikuti oleh para altet yakni basket, pencak silat, volly pantai, atletik, catur,  biliar, renang, sepak takraw, dan bulu tangkis. “Yang tidak kami ikuti hanya cabang panjat dinding karena tidak ada altetnya,” tutup Lesman. (369)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: