Lanjutkan Program ADD

Lanjutkan Program ADD

SEMIDANG ALAS MARAS, BE- Kepala Desa Talang Beringin Kecamatan Semidang Alas Maras (SAM), Darman Sakti mengatakan masyarakat di desanya saat ini mengharapkan kelanjutan program alokasi dana desa (ADD), sebesar Rp 120 juta. Pasalnya, program ADD yang dilakukan oleh Pemkab Seluma itu bisa langsung digunakan untuk membiayai pembangunan di desa yang selama ini jarang tersentuh. “Melalui dana ADD yang dikucurkan oleh Pemkab Seluma tahun 2013 kemarin dan tahun 2014 ini, kami bisa melaksanakan pembangunan dengan skala kecil di desa,” katanya. Dijelaskannya, dalam pembangunan itu masyarakat dilibatkan langsung, untuk membahas pekerjaan yang akan dilakukan sesuai dengan kebutuhan.“Dana yang sudah dikucurkan kami gunakan untuk perbaikan jalan sentra produksi pertanian, serta perbaikan jalan lingkungan,” bebernya. (333)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: