Rp 16 Miliar Selesai 4 Bulan CURUP, BE- Menyikapi pandangan Fraksi Keadilan Persatuan Bangsa terkait dengan anggaran sebesar Rp 16 miliar pada APBD-P 2014 yang dinilai tidak akan bisa selesai mengingat waktu mepet. Bupati Rejang Lebong H Suherman SE MM optimis anggaran tersebut bisa dikerjakan disisa waktu 4 bulan kedepan. Hal tersebut ditegaskan Wakil Bupati Rejang Lebong Shafewi SPd MM saat mewakili bupati Rejang Lebong dalam rapat paripurna penyampaian jawaban eksekutif terhadap pandangan umum fraksi pada APBD perubahan 2014 Sabtu (9/8). Menurut wabup, usulan anggaran Rp 16 miliar pada Dinas PU dilakukan lantaran ada kegiatan urgen pelaksanaan program infrastruktur dibituhkan masyarakat. \"Ada kegiatan sifatnya penting dan saya yakin, dengan sisa waktu ada pelaksanaan akan selesai dengan kualitas baik dan bisa dimanfaatkan oleh masyarakat,\" jelas Mantan Kadipendik Rejang Lebong tersebut. Sementara itu, menanggapi soal dana sekitar Rp 7 miliar pada RSUD Curup, rencananya akan digunakan untuk memperlancar pasokan air PDAM untuk kepentingan pasien, keluarga dan petugas RSUD. Kemudian, kata Wabup, untuk memperbaiki jaringan dan pasokan air. \"Selain kebutuhan air, anggaran itu juga untuk pemeliharaan alat kesehatan dan bangunan RSUD,\" paparnya. Sementara itu, dalam paripurna jawaban eksekutif terhadapan pandangan fraksi pada APBD perubahan dipimpin kerua DPRD Darusamin dan dihadiri 16 anggota dewan, unsur FKPD dan para pejabat. Usai jawaban eksekutif, ketua DPRD berencana akan langsung melakukan pembahasan APBD perubahan 2014 ditingkat komisi. Namun ia meminta, agar SKPD terkait bisa aktif untuk mengikuti pembahasan agar bisa selesai secepatnya. \"Saya minta SKPD aktif dalam pembahasan, dan perwakilan yang diikut sertakan dalam pembahasan diharapkan orang yang bisa mengambil keputusan agar pembahasan bisa cepat selesai,\"harapnya.(251)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: