Kakek 2 Cucu Disel

Kakek 2 Cucu Disel

SELUPU REJANG, BE - Jajaran Polsek Curup, Rejang Lebong, sekitar pukul 16.00 WIB, Senin (17/12), mengamankan ceker judi togel berinisial Sp (49) warga Desa Sumber Urip, Selupu Rejang, RL. Pria yang sudah memiliki dua cucu itu, diamankan polisi bersama rekapan judi togel serta uang hasil transaksi senilai Rp 737 ribu di kediamannya.

Kapolres Rejang Lebong, AKBP Edi Suroso SH melalui Kapolsek Curup, Iptu Andika Rama kepada BE menerangkan, penangkapan itu berawal dari informasi yang diterima polisi terhadap aktivitas judi togel. \"Kita segera mendatangi rumah Sp, dan menemukan barang bukti rekapan togel dan uang hasil transaksi togel,\" terang Kapolsek. Hanya saja, sambung Kapolsek, Sp hanya sebagai kaki tangan bandar togel, hingga kini polisi masih mengembangkan otak dibalik judi togel di kecamatan Selupu Rejang. \"Omset ceker togel ini rata-rata Rp 500 ribu hingga Rp 1 juta setiap harinya,\" tegas Kapolsek.

Saat ditemui wartawan, Sp mengaku sudah tiga bulan berprofesi sebagai ceker togel, yang dipekerjakan bandar dengan upah 20 persen dari omset setiap hari togel. \"Saya hanya ceker togel pak, kalau bandar togelnya Rh,\" ungkap Sp dengan polos. Selama ini, sambung Sp, dirinya hanya bekerja sebagai petani yang sehari-hari bercocok tanam sayuran dan tanaman palawija lainnya. \"Kalau jadi bergini, lebih baik saya jadi petani saja pak, jadi ceker togel malah di tangkap polisi begini,\"  tutur Sp. (999)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: