Di Maria Nekat Bunuh Diri untuk Sembuh

Di Maria Nekat Bunuh Diri untuk Sembuh

OPTIMISME tinggi yang diusung oleh Lionel Messi bahwa Argentina bisa menyingkirkan Belanda di babak semifinal Piala Dunia Brasil 2014, sepertinya akan sulit terwujud. Pasalnya, La Albicelste -- julukan timnas Argentina gagal turun dengan kekuatan ideal lantaran Angel Di Maria sedang berbalut cedera.

Gelandang Real Madrid tersebut saat ini harus mendapat perawatan intensif setelah mengalami rasa sakit di bagian paha ketika Argentina menaklukan Belgia dengan skor 1-0 di babak perempat final lalu. Akibat masalah tersebut, Di Maria terpaksa harus bermain selama 33 menit sebelum digantikan oleh Enzo Perez.

\"Dokter Argentina Dr Daniel Martinez melaporkan bahwa, dari hasil diagnosa yang mereka pelajari, sang gelandang (Di Maria, Red) mengalami cedera paha. Dan sampai saat ini belum ada rekomendasi dari pihak dokter bahwa Di Maria bisa bermain di babak semifinal,\" demikian pernyataan resmi dari federasi sepak bola Argentina.

Meski begitu, Daniel Martinez menyebutkan bahwa, itu bukan berarti Di Maria telah kehabisan peluang untuk tampil di pertandingan berikutnya. Sebab, cedera hamstring yang dialami oleh pemain berusia 26 tahun tersebut belum memasuki kategori parah.

\"Kami masih terus berusaha untuk mencari metode paling ampuh untuk mengeluarkan dia (Di Maria, Red) dari cedera tersebut. Kami yakin, dia harus bisa kembali prima dalam waktu yang lebih cepat agar bisa tampil di pertandingan berikutnya,\" ucap sang dokter lewat situs resmi timnas Argentina.

Sementara itu, Di Maria sendiri mengaku bahwa dia optimistis bisa bermain di final bila Argentina berhasil melaju ke babak puncak tersebut. Sebab, dalam perhitungan medis, mantan pemain Benfica ini bisa pulih seratus persen dalam kurun waktu kurang dari delapan hari.

\"Ambisi terbesar saya saat ini adalah bisa tampil di final. Dan, saya akan rela membuat apapun agar bisa cepat pulih dan bisa tampil di sana, meski harus bunuh diri sekalipun. Saya sangat yakin bahwa para pemain sangat membutuhkan saya di masa-masa krusial seperti itu,\" tegasnya kepada Football Espana.

Terlepas dari itu, kepastian striker Sergio Aguero yang sudah bisa dimainkan ketika melawan Belanda nanti, akan sedikit menjadi penghibur bagi timnas Argentina. Seperti yang diketahui, Aguero telah absent dari dua pertandingan sejak di babak 16 besar karena masalh cedera di bagian paha.

Selain Aguero, pertahanan Argentina juga akan jauh lebih kuat setelah bek handal mereka Marcos Rojo sudah bisa tampil di laga tersebut. Ini setelah pemain Sporting Clube de Portugel itu sudah terbebas dari hukuman akumulasi kartu kuning.(dik)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: