Sujirman Ketua PGRI RL

Sujirman Ketua PGRI RL

\"IMG_8201\"CURUP, BE - Konferensi XXI PGRI Kabupaten Rejang Lebong yang berlangsung,  Kamis (12/6) berakhir dengan terpilihnya Sujirman, SPd MM, sebagai Ketua PGRI periode masa jabatan 2014-2019. Kepala SMPN 2 Curup Kota itu berhasil meraih kemenangan telak dalam pemilihan yang digelar di aula Islamic Center Curup, melibatkan 340 mata pilih yang berasal dari ranting dan perwakilan PC se-Kabupaten RL. Sujirman berhasil menggungguli 9 pesaing lainnya, berdasarkan hasil perhitungan suara, Sujirman mampu mendapatkan dukungan 228 suara, disusul Helmi meraih 87 suara, Sunarno, Eva dan Asep masing-masing meraih 2 suara, sedangkan Amrin, Basula, Ali M Istan juga masing-masing meraih 1 suara.

Dalam pemilihan langsung itu, suara sah hanya berjumlah 326 dan 2 diantaranya abstain atau tidak sah. \"Saya tidak menyangka bisa didukung begitu banyak suara, ini amanah yang harus kami jalankan lima tahun,\" ungkapnya. Sementara itu, Ketua Panitia Penerima Mandat dan Hak Suara, Firnando, S.Pd, MM, menjelaskan proses pelaksanaan pemilihan Ketua berlangsung terbuka dan diikuti sebanyak 340 orang terdiri dari 26 anggota laki-laki dan 8 orang perempuan yang aktif di PGRI RL. Ada tiga tahapan yang dilaksanakan dalam sistem pemilihan. Tahap pertama atau yang dikenal dengan pemilihan F1 akan memilih Ketua. Kemudian tahap keduanya atau F2 dilakukan pemilihan Wakil Ketua sebanyak 2 orang dan terakhir atau tahap ketiga memilih 15 orang anggota pengurus yang akan mengisi posisi seksi bidang sebagaimana tekah diatur dalam formatur pengurus.

Kegitan tersebut dibuka langsung Bupati RL H Suherman SE MM dan sejumlah pejabat forum koordinasi pimpinan daerah, dan pejabat daera lainnya. Dalam arahannya Bupati RL berharap Ketua PGRI terpilih bisa bersinergi mendukung pembangunan daerah dalam bidang pendidikan karena peran guru sangat penting untuk membentuk karakter peserta didik.

Menanggapi aspirasi para guru terkait fasilitas gedung PGRI RL, Bupati mengungkapkan dukunganya. \"Sayangnya sampai hari ini saya jadi Bupati RL belum ada proposal dari PGRI, minta itu bukan lewat ngoceh di koran, tetapi sampaikan proposal InsyaAllah akan kita pikirkan, asalkan mekanismenya benar karena anggaran yang kita kelola merupakan dana rakyat,\" tegasnya. (999)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: