Malam Ini Final Loopstik Band Pelajar Digelar

Malam Ini Final Loopstik Band Pelajar Digelar

BENGKULU, BE- Malam minggu ini (7/6), buat kamu anak muda Kota Bengkulu, ayo datang dan saksikan final Loopstik, di halaman parkir Graha Pena Harian Rakyat Bengkulu. Bagi kamu yang belum tahu, Loopstik mengadakan battle atau kompetisi band pelajar se-Kota Bengkulu dengan konsep akustikan. Dari periode Desember 2013 sampai dengan Mei 2014, Telkomsel telah mengadakan kompetisi seleksi Loopstik yang diikuti oleh sekitar 30 band pelajar, dari berbagai sekolah yang ada di Kota Bengkulu. Program ini merupakan wadah untuk mengekspresikan minat dan hobby terhadap musik bagi anak-anak muda khususnya pelajar yang tergabung di dalam komunitas Telkomsel School Community (TSC). Tujuannya agar mereka bisa melakukan hal-hal yang positif di luar kegiatan belajar di sekolah, dengan mengikuti kegiatan yang diselenggarakan Telkomsel. Pada Final Battle Loopstik ini, diikuti oleh 5 band dari 5 sekolah yang berbeda.  Yaitu,    MufoBand dari SMA Muhammadiyah 4 Kota Bengkulu, Appendix Band dari SMA Negeri 6 Kota Bengkulu, Bigberry Band dari SMA Sint. Carolus Kota Bengkulu. Warna Band dari SMA Negeri 1 Kota Bengkulu, dan P.O.P (Position of Power) Band dari SMA Negeri 4 Kota Bengkulu. Bagi kamu para fans dan pelajar dari masing-masing sekolah perwakilan Final Band pada Battle Loopstik ini, ayo dukung band pelajar favorit kamu. Caranya gampang banget, ketik: LOOPSTIK#NO_URUT_BAND , Kirimke 3939 sekarang juga. Misalnya, Ketik LOOPSTIK#1 kirim ke 3939 untuk mendukung MUFO dari SMA Muhammadiyah 4 Kota Bengkulu. “Wah acara loopstik ini sangat seru sekali loh, kami bisa mengekspresikan hobi musik kami, bisa ngeksis, dan bisa nampil barengTelkomsel di acara Loopstik. Buat kamu anak-anak Sint Carolus, ayo dukung kami ya, ketik LOOPSTIK#3 kirim ke 3939, ” kata Elisabeth, Vokalis Band Bigberry dari SMA Sint.Carolus. Abdi Januar Putra, Manager Branch PT. Telkomsel Branch Bengkulu, mengatakan acara Loopstik ini rutin digelar sebagai apresiasi bagi pelajar yang tergabung dalam komunitas Telkomsel School Community (TSC). Mereka bisa mengikuti kompetisi Loopstik- Battle Band Palajar se-Kota Bengkulu, sehingga bakat-bakat musik mereka bisa tersalurkan. \"Bagi pemenang nantinya akan kita buatkan NSP, sehingga band indie pelajar, juga bisa terkenal sampai kancah nasional dengan mengikuti kegiatan ini,\" kata Abdi. Jadi, bagi kamu anak muda dan pelajar bengkulu, ayo hadir dan kunjungi final Loopstik, banyak hadiahnya loh, jangan sampai ketinggalan. Acaranya Malam Minggu, 07 Juni 2014 di lapangan parkir Harian Rakyat Bengkulu, pukul 19:00 sd Selesai. Dan jangan lupa dukung terus band indie pelajar Loopstik favoritmu ya. (Cik7)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: