Dua Terbalik, 1 Terbenam

Dua Terbalik, 1 Terbenam

\"\"Kecelakaan Mobil di Bukit Resam LEBONG UTARA, BE - Kejadian kecelakaan tunggal terjadi di Kabupaten Lebong Senin (3/11) lalu. Setidaknya ada 3 mobil yang mengelami kecelakaan. Meskipun tidak ada korban jiwa, namun kendaraan itu mengalami kerusakan. Diantaranya, mobil Toyota Kijang warna Biru BD 1422 DZ yang dikendarai Suhadi (42), warga Desa Padang Jaya Bengkulu Utara. Mobil yang membawa jeruk itu terbalik dan masuk ke jurang sedalam 2 meter akibat rem blong.

Kemudian truck colt diesel BD 8530 DG yang dikendarai Khairil Anuar (40), warga Desa Suka Marga Kabupaten Lebong yang membawa material pasir terbalik akibat tidak mampu mendaki jalanan menanjak, dan satu mobil lainnya yakni Suzuki Carry BD 8795 AS yang dikendarai Deni (53), warga Pondok Kelapa Bengkulu Utara yang terbenam di lokasi longsor jalan lintas Lebong - Bengkulu Utara Bukit Resam.

Berdasarkan pantauan di lapangan, kronologis kejadian masuk jurangnya  mobil Kijang yang dikendarai Suhadi tersebut, terjadi saat mobil bermuatan jeruk Gerga tersebut hendak menuju ke Bengkulu Utara melewati jalan terminal Muara Aman beriringan dengan mobil lain di depannya sekitar pukul 20.00 WIB.

Setibanya di tanjakan Desa Talang Ulu, mobil di depannya tiba-tiba mengerem mendadak, lantas membuat Suhadi pun mengerem. Namun naas, saat suhadi menginjak rem dan menarik rem tangan, kedua rem tersebut tidak berfungsi sehingga mobil tersebut mundur dan masuk ke jurang. \"Mobil Kijang di depan saya tadi itu mengerem mendadak dan ragu-ragu mau belok apa tidak. Jadi saya yang di belakangnya ikut ngerem tapi ternyata rem saya tiba-tiba blong dan mobil ini mundur sampai akhirnya masuk ke jurang akibat tidak dapat dikendalikan,\" jelas Suhadi di lokasi kejadian.

ari lokasi terbaliknya mobil Suhadi, sekitar 500 meter truck yang dikendarai Khairil yang membawa material pasir tidak tertanjak saat mendaki tanjakan di Jalan lintas Desa Talang Ulu juga sekitar pukul 20.45 WIB. Akibatnya mobil tersebut mundur hingga terbalik di sisi kanan jalan.

Selain itu, untuk mobil yang dikendarai Deni (53) yang terbenam  di Bukit Resam melaju dari arah Muara Aman menuju Bengkulu Utara sekitar pukul 19.30 WIB, setiba di Bukit Resam, mobil tersebut mencoba untuk melewati bekas longsoran di BukitResam beberapa waktu lalu. Namun naas, kendaraan tersebut malah slip dan terbenam dilokasi bekas longsoran tersebut, mobil tersebut akhirnya dapat dievakuasi setengah jam kemudian setelah ditarik dengan mobil patroli Lantas Polres Lebong.

Kapolres Lebong AKBP Drs Supriadi melalui Kasat Lantas Iptu Yus Ade Elisia SH membenarkan adanya kejadian tersebut. Saat ini untuk kendaraan truck dan carry sudah dapat dievakuasi. Namun untuk kendaraan Kijang yang dikendarai Suhadi baru dapat dievakuasi Selasa (4/12) siang dengan bantuan diangkat menggunakan alat berat.

\"Kita imbau kepada pengendara untuk selalu berhati-hati dalam berkendara dan selalu mengecek kondisi kendaraan jangan sampai rem kendaraan tersebut tidak berfungsi karena hal itu sangat berbahaya,\" pungkas Yua Ade.(777)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: