Warga Manfaatkan Air Buangan PDAM

Warga Manfaatkan Air Buangan PDAM

\"IMG_1966\"BINDURIANG, BE - Sejumlah warga Desa Air Apo Ilir Kecamatan Binduriang, memanfaatkan air pembuangan dari pipa PDAM yang mengalirkan air minum menuju Kota Lubuk Linggau.  Beberapa Kepala Kelurga di Desa Air Apo Ilir tersebut sangat kesulitan dengan kebutuhan air minum dikarenakan letaknya berada di ketinggian.   \'\'Sumur gali tidak bisa mendapatkan sumber mata air, meski sudah mencapai 16 meter, tapi belum juga mendapatkan sumber mata  air. Kebanyakan sumur yang sudah digali tersebut, mentok akibat di dasar sumur tersebut ada lempengan batu, sehingga sulit untuk digali,\'\' ujar Ermi (40) warga  Desa Air Apo Ilir yang tiap pagi dan sore mengangkut air dari pembuangan pipa PDAM tersebut. Kepala Desa Air Apo, Lusi Suryadi membenarkan bahwa banyak warganya yang memanfaatkan air pembuangan dari pipa PDAM tersebut.  Sebab warga Desa Air Apo Ilir sangat kesulitan dengan kebutuhan air minum.  Warga yang memanfaatkan air tersebut sebanyak 50 KK.  Selain mengambil air minum, warga juga mandi di sungai untuk kebutuhan mencuci hingga membuang kotoran di sungai tersebut. (cw1)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: