Anggota Dewan Janjikan Warga Demo

Anggota Dewan Janjikan Warga Demo

SEMIDANG ALAS, BE - Setelah pekan lalu puluhan warga Desa Sekalak Kecamatan Seluma Utara melakukan aksi demonstrasi memprotes pekerjaan proyek jalan kunjung selesai, kini giliran anggota dewan menjanjikan warga Ulu Alas di Kecamatan Semidang Alas (SA) akan menggelar aksi serupa. Anggota dewan yang menjanjikan demo ini, yakni Dirhanjoyo asal Dapil IV SA-SAM dari fraksi Manunggal. ”Bukan hanya dari Sekalak saja yang demo. Tapi akan ada warga Ulu Alas juga yang demo karena masalah proyek pembangunan jalan tak kunjung dikerjakan. Masalahnya, waktu pekerjaan pembangunan jalan sudah hampir habis, tapi hasil pekerjaan bangunannya asal-asalan dan belum sampai 50 persen,” kata Dirhanjoyo.

Menurutnya, warga sejumlah desa di wilayah Ulu Alas di SA akhir-akhir ini begitu mengeluhkan pekerjaan pembangunan jalan lapisan penetrasi (lapen) di yang dibiayai dengan dana miliaran rupiah dari APBD Seluma tahun 2012 tersebut. Namun, kata Dirhajoyo, bedanya jika proyek jalan di Sekalak merupakan program rehabilitasi jalan pasca bencana yang dengan pekerjaan proyeknya membuat warga Sekalak menjadi terisolasi sudah 1 bulan lamanya. Sedangkan di Ulu Alas, warga hanya mengeluhkan progres pekerjaan yang masih jauh dibawah target. Warga Ulu Alas tak mengalami isolasi akibat jalan menjadi putus karena proyek seperti yang dialami warga Sekalak.

”Kalau masalah pembangunan jalan di Ulu Alas itu tidak selesai-selasai seperti yang sudah diprogramkan. Maka saya pastikan, masyarakat akan demo, dan saya pun mendukung amsyarakat itu,” kata Dorhanjoyo. (444)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: