Target UN Tertinggi

Target UN Tertinggi

KEPALA SMKN 1 Arga Makmur, Drs Sudrimansyah mengatakan, tahun sebelumnya lulusan SMK di Kabuapten Bengkulu Utara (BU) lulus 100 persen. Dia berharap tahun ini, kelulusan siswa SMK kembali 100 persen. Selain itu, sekolahnya menargetkan mendapat nilai UN tertinggi. \"Kita akan terus tingkatkan pendidikan kita. Kalau tahun lalu kita lulus 100 persen, tahun ini diharapkan lulus 100 persen lagi, dan nilai ujiannya mendapati nilai UN tertinggi,\" ungkap Sudirmansyah. Ia juga mengaharapkan, bagi lulusan siswa SMK yang tidak melanjutkan ke perguruan tinggi, mampu menciptakan lapangan pekerjaan melalui ilmu yang sudah dimiliki selama menempuh pendidikan selama tiga tahun. Karena lulusan SMK sudah mendapatkan sertifikat melalui praktek kerja industri. \"Siswa SMK ini selama menempuh pendidikan sudah terjun langsung kelapangan untuk bekerja. Jadi bagi siswa yang tidak melanjutkan pendidikan perguruan tinggi, diharapkan mampu menciptakan lapangan pekerjaan sendiri, paling tidak untuk usaha diri sendiri,\" demikian Sudirmasnyah. (117)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: