BI Berkomitmen Lanjutkan Ide Kreatif
RATU SAMBAN, BE - Kepala Cabang Bank Indonesia (BI) Bengkulu, Yuwono berkomitmen melanjutkan dengan menindaklanjuti Lomba Ide Inovatif dan Kreatif Spektakuler. Dalam pandangannya, lomba yang diselenggarakan berkat kerjasama dengan Badan Musyawah Perbankan Daerah (BMPD), Harian Bengkulu Ekspress dan Badan Penelitian dan Pengembangan (Balitbang) Pemerintah Provinsi Bengkulu ini dianggap telah menghasilkan banyak ide dan pemikiran baru yang sangat penting untuk menunjang kinerja BI. Demikian terungkap dalam penyampainnya mengenai laporan kondisi perbankan pada Pertemuan Tahunan Perbankan 2012 di Hotel Nala Sea Side, Kamis (29/11) kemarin.
\"Kantor Perwakilan Wilayah Bank Indonesia Bengkulu bekerja sama dengan Badan Musyawah Perbankan Daerah (BMPD), Harian Bengkulu Ekspress dan Badan Penelitian dan Pengembangan (Balitbang) Pemerintah Provinsi Bengkulu telah berhasil menyelenggarakan Lomba Ide Inovatif dan Kreatif Spektakuler. Lomba diikuti oleh masyarakat umum dan pelajar/mahasiswa dan telah menghasilkan banyak ide dan pemikiran baru. Diharapkan kegiatan ini dapat dilanjutkan dengan menindaklanjuti lomba yang telah dilaksanakan maupun meneruskan lomba serupa pada tahun depan,\" ungkapnya.
Pria yang baru dilantik pada tanggal 24 Oktober ini menambahkan, Bank Indonesia memandang perlu mengoptimalkan kekekuatan masyarakat kelas menengah, melalui upaya percepatan lahirnya wirausaha-wirausaha baru. Untuk itu, ia yakin, melalui Lomba Ide Inovatif dan Kreatif Spektakuler tersebut, Bank Indonesia dapat merancang lebih banyak program pelatihan kewirausahaan bagi para mahasiswa dan pelajar, eks Tenaga Kerja Indonesia, serta masyarakat umum.
Ia pun mengajak agar penyelenggaraan lomba tersebut dapat didukung oleh lebih banyak pihak, baik yang mendukung secara gagasan, maupun dalam penyelenggaraan tekhnis. Sebab, menurutnya kegiatan ini dapat memberikan nilai tambah secara ekonomi dan mendukung munculnya wirausaha-wirusaha baru yang sangat dibutuhkan oleh Provinsi Bengkulu untuk maju. \"Kami berharap lebih banyak pihak yang mendukung lomba semacam ini. Sebab, sangat berperan dalam memberikan nilai tambah secara ekonomi dan mendukung lahirnya pengusaha-pengusaha baru,\" paparnya. (cw1)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: