Antrian SPBU Kembali Normal

Antrian SPBU Kembali Normal

BENGKULU, BE - Sejak Depo Pertamina menambah pasokan BBM sekitar 40 persen dari biasanya, antrean berbagai jenis kendaraan mulai kembali normal.  Hal ini membuat kecemasan para pengusaha angkutan darat, perkebunan dan pertambangan mereda. Mereka berharap agar kedepan pihak pemerintah dan pertamina dapat menyiapkan stok bahan bakar dari jenis fosil itu dengan lebih terencana. Agar menggilanya antrean seperti yang terjadi belum lama ini tidak terulangi kembali.

\"Kami sudah mulai bisa beroperasi kembali. Jadwal mulai tepat waktu. Antrean sudah tidak terjadi lagi. Kami berharap pemerintah dapat melakukan perencanaan yang lebih baik untuk menyetok persediaan BBM kedepan. Agar antrian seperti kemarin itu tidak terulang kembali,\" kata Ketua Organisasi Pengusaha Angkutan Darat (Organda) Provinsi Bengkulu M Tarmizi, belum lama ini.

Data terhimpun, Depo Pertamina Bengkulu sejak hari rabu telah meningkatkan jumlah pasokan BBM jenis premium dan solar kesemua SPBU yang berada diseluruh Provinsi Bengkulu. Dari semula pasokan sebanyak 570 Kiloliter (Kl) menjadi 700 Kl perhari. Sedangkan jenis solar dari semula 180 Kl menjadi 310 Kl perhari. Penambahan ini adalah hasil kesepakatan yang diperoleh paska rapat lintas muspida yang diselenggarakan Pemerinta Provinsi Bengkulu di Hotel Santika pada 4 hari yang lalu.

\"Antrian panjang yang terjadi kemarin karena memang stoknya menipis sesuai instruksi pemerintah pusat dan BPH Migas untuk penghematan BBM bersubsidi. Kini antrian sudah mulai normal. Kita sudah menambahkan stok premium dan solar sesuai dengan kebutuhan riil masyarakat,\" ujar Kepala Wira Penjualan Depo Pertamina Bengkulu Misbach Bukhari.

Namun Misbach mengharapkan agar masyarakat tetap berhemat dalam menggunakan BBM bersubsidi. Ia menyarankan agar bagi masyarakat yang mampu dapat beralih menggunakan pertamax. Dengan hal ini ia mamastikan stok hingga akhir tahun akan normal. Normalnya antrian ini terpantau disejumlah SPBU. Misalnya di SPBU Kampung Bali, antrian tidak lagi terjadi hingga keluar dari SPBU. \"Sejak kemarin (hari Rabu-red) antrian sudah mulai normal seperti bulan lalu. Pertamina memang telah menambah stoknya,\" ujar Indra (29), salah seorang operator SPBU Kampung Bali. (cw1)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: