Kemenkes Pantau Kesehatan Warga

Kemenkes Pantau Kesehatan Warga

PONDOK KELAPA, BE- Kementerian Kesehatan RI hari ini dijadwalkan memeriksa kondisi kesehatan warga. Sekaligus memberi pengarahan kepada warga terhadap kemungkinan timbulnya penyakit dimusim penghujan sekarang ini.

\"Pembinaannya terhadap Penyakit Diare, juga pemantauan kesehatan warga. Selain di Benteng, Tim Kemenkes juga mengunjungi kabupaten lain,\" ungkap Burhanudin, SSos, Kabid P2PL Dinas Kesehatan pada BE kemarin.

Diungkapkannya, pemantauan Tim Kemenkes dilangsungkan di 2 tempat. Yakni Puskesmas Pekik Nyaring dan Puskesmas Srikuncoro, Pondok Kelapa.

Tim Kemenkes tersebut didampingi Tim Dinkes Provinsi.\"Benteng termasuk dalam prioritas yang dikunjungi. Syukur dalam bulan ini kasus penyakit dengan resiko besar tidak muncul, DBD dan lainnya tidak ada,\" ujar Burhanudin. (122)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: