Dalam Rumah Motor Dicuri

Dalam Rumah Motor Dicuri

CURUP, BE - Para pencuri kendaraan bermotor (Curanmor) tidak hanya beraksi di tepi jalan, tapi juga melakukan pencurian motor di dalam rumah. Seperti terjadi di Kelurahan Kepala Siring Kecamatan Curup Tengah, Senin dini hari (17/2) sekitar pukul 03.30 WIB.  Korbannya Rusdi Aman Jaya (38) warga setempat, kehilangan motor jenis Yamaha nomor polisi BD 4394 KP. Pencurian ini terjadi setelah pelaku masuk ke dalam rumah orang tua korban melalui pintu rumah setelah merusak jendela rumah.  Peristiwa ini setidaknya membuat korban harus mengalami kerugian hingga Rp 10 juta.  Korban pulang usai menjalankan aktivitas kesehariannya, kemudian menitipkan motor di rumah orang tuanya yang berada tepat persis di depan rumah korban. Setelah menempatkan motor di dalam rumah orang tuanya, korban langsung pulang. Diduga, pelaku beraksi saat orang tua korban sedang tertidur lelap. Pelaku merusak 3 jendela rumah orang tua korban dan membuka grandel pintu rumah tersebut.  Korban baru menyadari hal tersebut saat pagi harinya. Sempat dicari, namun korban tak kunjung menemukan motor tersebut hingga akhirnya melaporkan peristiwa tersebut ke Mapolres RL. Kapolres RL, AKBP Edi Suroso SH melalui Kasubag Humas, AKP Ishak dikonfirmasi wartawan membenarkan laporan pencurian motor tersebut. \"Laporan sudah kita terima, petugas masih melakukan penyelidikan untuk mengungkap aksi pencurian kendaraan tersebut,\" ungkap Ishak. (999)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: