BKD Tetap Tidak Akui Kelulusan 184 Honorer

BKD Tetap Tidak Akui  Kelulusan 184 Honorer

KOTA MANNA, BE – Meskipun banyak pihak menaruh curiga dengan badan kepegawaian dan Diklat (BKD) Bengkulu Selatan terkait sikap yang diambil dengan tidak mengakui 184 nama-nama honorer yang sudah dinyatakan lulus dalam situs MenPAN RB beberapa hari lalu, namun BKD BS tetap pada pendiriannya untuk tidak mengakomodir ke 184 nama honorer itu. “Bagaimana kami mau menerimanya, sebab ke 184 tidak ada nama pejabat atau kepala MenPAN RB sebagai penanggungjawabnya,” katan Kepala BKD BS, Ahmat Waif SPd MM, kemarin. Menurutnya, banyaknya kecurigaan warga yang mencurigai pihaknya bermain api, menurutnya hal itu sah-sah saja. Namun dirinya memastikan jika pihaknya tidak ada kepentingan terhadap kelulusan tersebut. Sebab sambung dia kelulusan CPNS ini ditentukan langsung oleh pemerintah pusat. Sehingga jika pada pengumuman resmi nantinya ternyata nama-nama yang sudah tertulis lulus tersebut dinyatakan tidak lulus, pihaknya tidak mau bertanggung jawab. “Dari pertama kali ada pengumuman itu saya sudah tidak mengakuinya, dan jika nanti ternyata tidak lulus, kalau para honorer mau menuntut silakan tuntut situs yang mengeluarkan pengumuman tersebut,” tandasnya. Namun demikian untuk memastikan kelulusan CPNS dari jalur honorer K2 BS, maka Senin (17/2) lusa, dirinya akan ke Jakarta. Sebab pihaknya sudah mendapat undangan dari KemenPAN RB untuk membahas malasah kelulusan honorer ini serta mengambil draft nama-nama honorer yang lulus. Setelah itu barulah pihaknya akan mengumumkannya secara resmi ke media massa. “Untuk pastinya honorer yang lulus, setelah saya pulang dari Jakarta nanti, bisa jadi jumlah yang lulus lebih dari 184 atau bahkan kurang,” demikian Waif. (369)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: