2 Auning Bakal Digusur

2 Auning Bakal Digusur

\"\"RATU SAMBAN, BE - Tuntutan pedagang Pasar Barukoto I yang meminta dan mendesak agar jalan dan pintu utama Pasar Barukoto I diaktifkan kembali, ditanggapi serius oleh pemerintah kota. Sebelumnya, perwakilan pedagang Pasar Barukoto I mendatangi DPRD dan diterima komisi III, menyampaikan hasil musyawarah mereka (pedagang, red) untuk menyetujui membuka kembali jalan atau pintu utama Pasar Barukoto. Atas tuntutan itu, anggota DPRD Kota telah melakukan inspeksi mendadak di Pasar Barukoto I didampingi Kadisperindag Kota H. Syafwan Ibrahim. Selanjutnya, pemerintah kota diantaranya asisten II, Dinas Perhubungan, PU dan Disperindag telah melakukan pertemuan dan telah menyetujui pembongkaran gerbang utama dikembalikan. \"Tadi kita telah membahas rencana pembongkaran gerbang utama Pasar Barukoto I,\" ungkap Asisten II, Drs. H. Fachrudin Siregar pada wartawan, kemarin. Dalam pertemuan itu kata Asisten II, diusulkan pintu utama akan dikembalikan sejajar gerbang utama yang saat ini ditutup. Namun pintu itu bergeser beberapa meter dari posisi awal, sehingga dalam pembongkaran nanti akan ada 2 auning yang terkena pembongkaran. Auning yang terkena akan dipindahkan. Hanya saja teknis pembongkaranya masih akan dirapatkan kembali. Apalagi pembongkaran itu ada kaitanya dengan pembangunan view tower yang dilakukan Pemprov Bengkulu. \"Kita akan rapatkan lagi, karena pembongkaran gerbang utama ada kaitanya dengan pembangunan view tower milik provinsi. Rencananya Kamis besok, teknis pembongkaran akan dibahas lagi bersama dengan dinas teknis lainnya seperti, PU, Dinas Pasar, dan Dinas Perhubungan,\" katanya. Sementara itu, Pasar Barukoto I yang saat ini digunakan untuk kawasan bermain bilyar, Pemkot pun akan melakukan perubahan. Lokasi permainan itu akan diisi dengan pedagang. (247)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: