Kabag Umum dan Perlengkapan Kena Tegur

Kabag Umum dan Perlengkapan Kena Tegur

TUBEI,BE - Kasus indisipliner mantan Ketua KPU Lebong M Azhari SE MSi yang tak kunjung jelas hingga saat ini mulai memakan korban. Pasal tidak adanya perkembangan yang jelas dari penyelesaian kasus tersebut, Kabag Umum dan Perlengkapan Setdakab Lebong Bambang Tegoeh SSos ditegur Asisten III Mirwan Effendi SE MSi. \"Tadi dia (Bambang) sudah menghadap saya dan menjelaskan persoalan tersebut. Teguran sudah dua kali saya sampaikan kepada yang bersangkutan. Kita tunggu saja bagaimana perkembangan persoalan ini nanti,\" ujar Mirwan kepada bengkulu ekspress kemarin. Ditanya mengenai rencana penyetopan gaji mantan Ketua KPU Lebong yang saat ini menjadi staf di Bagian Umum dan Perlengkapan Setdakab Lebong, Mirwan sendiri mengaku sudah menyampaikan hal tersebut kepada atasan Azhari namun sejauh mana realisasi rencana tersebut ia mengaku belum mengetahuinya. \"Sudah, saya sudah meminta hal itu dilakukan. Jika memang gajinya diambilkan oleh orang lain, mana surat kuasanya lalu apakah ada izin dari atasan minimal Sekda. Kalau memang nanti tidak ada kejelasan dari persoalan ini, saya akan sampaikan surat pernyataan tidak puas kepada Inspektorat Lebong,\" katanya. Sementara itu, Kabag Umum dan Perlengkapan Setdakab Lebong Bambang Tegoeh SSos, mengaku pihaknya sudah tiga kali menyampaikan teguran kepada mantan Ketua KPU Lebong tersebut. Meskipun sudah mendapatkan tiga kali teguran namun hingga saat ini mantan Ketua KPU Lebong belum juga masuk ke kantor. \"Untuk masalah gajinya, dari informasi yang kita terima gajinya masih di Bappeda Lebong,\" singkat Bambang.(777)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: