Bandara Fatmawati Jadi Pangkalan Militer
BENGKULU, BE - Bandara Fatmawati akan dijadikan Pangkalan militer Angkatan Udara (AU). Hal ini jika pemindahan bandara Fatamawati ke Sukaraja tewujud untuk beberapa tahun ke depan. \"Jika wacana tersebut mendapatkan persetujuan dari pemerintah, maka untuk bandar udara Bengkulu akan dijadikan sebagai pangkalan militer, angkatan udara di Provinsi Bengkulu,\" kata Gubernur Bengkulu H. Junaidi Hamsyah, S.Ag, M.Pd Rabu (25/12). Ia mengatakan, saat ini, keinginan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Bengkulu untuk memindahkan Bandar udara komersil ke kawasan perkebunan PTPN 7 di Kabupaten Seluma akan terus diupayakan. \"Rencana tersebut akan disampaikan ke Presiden RI Susilo Bambang Yudhoyono pada saat peringatan Hari Pers Nasional HPN di Bengkulu Februari 2014 mendatang,\" kata Gubernur. Ia menyatakan, keinginan pemerintah daerah tersebut untuk tahap awal sudah disampaikan ke Menteri BUMN Dahlan Iskan saat kunjungannya ke Bengkulu belum lama ini. Menurut Gubernur, jika melihat kondisi geografis Bandar udara Fatmawati Bengkulu saat ini tidak memungkinkan lagi untuk dikembangkan. \"Apalagi padatnya jumlah pemukiman pendudukan setiap tahun terus bertambah,\" ujarnya. Menurutnya, alternatif rencana pemindahan Bandar udara komersil ke kawasan yang cukup strategis di wilayah Kabupaten Seluma, bisa juga membantu percepatan pertumbuhan ekonomi dan pemerataan pembangunan daerah. (100)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: