Promosikan Wisata Kepahiang

Promosikan Wisata Kepahiang

Finalis Putri Indonesia Bengkulu \"IMG_20131125_174353\"Siapa tidak kenal sosok Violita, gadis cantik kelahiran Curup Rejang Lebong 11 November buah pasangan Khaidir SSos MM yang merupakan Asisten III Setda Kepahiang dan Sri Erawati SPd ini. Finalis Putri Indonesia asal Kabupaten Kepahiang ini sudah mengumpulkan segudang prestasi. Mulai dari prestasi dibidang tarik suara, sanggar tari, akademik sampai dengan pemilihan bintang radio tingkat Provinsi Bengkulu. Keinginan Vio sapaan akrab gadis yang masih duduk di bangku semester III Universitas Dehasen (Unived) jurusan Keperawatan ini untuk mengikuti Pemilihan Putri Indonesia, memiliki misi untuk memperkenalkan wisata di Kepahiang hingga ke pelosok penjuru Indonesia. \"Saya memilih mengikuti ajang pemilihan Putri Indonesia ini selain dukungan dari orang tua saya, juga karena saya ingin mempromosikan wisata di Kepahiang. Kalau bisa sih sampai ke seluruh pelosok di Indonesia,\" ujar anak bungsu dari tiga bersaudara ini. Menurutnya, saat ini wisata di Kepahiang masih banyak yang belum diketahui oleh banyak orang mengenai keberadaanya. Seperti halnya di perkebunan teh Kabawetan. Kebanyakan orang hanya mengetahui didaerah itu hanya terdapat hamparan teh saja. Padahal menurutnya, dibelakang perkebunan teh itu terdapat sumber mata air panas yang tentunya menjadi daya tarik bagi wisatawan. \"Danau Suro dan juga wisata hutan Konak juga, pokoknya banyak deh lokasi wisata di Kepahiang yang saya mau promosikan melalui ajang pemilihan Putri Indonesia yang digelar Bengkulu Ekspress ini,\" tambah mantan finalis bintang radio RRI tahun 2010 ini. Dikatakannya, dukungan orang tua, teman-teman dan Pemkab Kepahiang juga sangat memberi motivasi tersendiri bagi dirinya dalam ajang Pemilihan Putri Indoensia ini. Apalagi seniornya Friska yang sebelumnya bisa masuk 15 besar nasional dalam ajang Pemilihan Putri Indonesia tahun 2012 lalu juga menjadi alasan tersendiri baginya untuk ikut ajang tahunan yang dipelopori surat kabar harian Bengkulu Ekspress ini. \"Saya sangat mengucapkan terimakasih kepada ibu TP PKK Kepahiang Ny Ice Bando yang telah memberikan amanah sebagai wakil Kepahiang dalam pemilihan putri Indonesia ini. Saya akan berusaha untuk memberikan yang terbaik bagi kemajuan Kepahiang khususnya dalam misi pariwisatanya,\" ujar alumni SMA Negeri I Kepahiang tahun 2009 ini.(505) Biodata Nama      : Violita TTL       : 11 November 1991 Pendidikan: Mahasiswi Keperawatan Unived Bengkulu Alamat    : Perumahan Kepahiang Alami Tebat Monok Hobby     : Nyanyi Prestasi  : Anggota Sanggar Bumei Sehasen Kepahiang 2006-2009, Tim Paduan Suara Bujang Semulen Kepahaing 2006-2009, Tim penyambutan Presiden RI ke Kepahiang tahun 2006, Paduan Suara MPR-RI tahun 2008, Juara 1 Festival Nasyid se-Sumbagsel tahun 2008, Juara 1 Festival Nasyid Telkomsel tahun 2008, Juara I Festival Solo Song Galaxy SMAN 1 Kepahiang se-Provinsi Bengkulu tahun 2009, Anggota Hima Poltekes Kemenkes 2010-2011 dan Finalis Bintang Radio RRI 2010.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: