Bobol Toko Elektronik, Pencuri Menginap di Toilet Mal

Bobol Toko Elektronik, Pencuri Menginap di Toilet Mal

\"\"BATAM - Mefta Rusli, warga kaveling Sagulungbaru, Sagulung, Batam, tertangkap basah membobol toko Plaza Elektronik di lantai II Aviari Plaza, Kamis (15/11) sekitar pukul 05.00 WIB. Dari aksinya, lajang 21 tahun ini berhasil menggasak uang tunai sebesar Rp81.829.000.
Namun aksinya itu kepergok satpam. Jajaran Polsek Batuaji menangkap Mefta saat bersembunyi di toilet Aviari Plaza itu. Dari dalam tas Mefta, polisi menemukan pisau dan uang Rp81 juta lebih hasil curiannya itu. Pencurian itu direncanakan Mefta sejak dua hari sebelumnya. Maka, Rabu malam (14/11) pria pengangguran itu menyelinap masuk ke Aviari Plaza. Dia kemudian bersembunyi di dalam toilet di lantai empat hingga pusat perbelanjaan itu tutup. \"Saat mal tutup dan sepi, saya mulai beraksi,\" katanya. Mefta masuk ke dalam toko elektonik itu dengan cara membobol blower saluran udara yang terhubung masuk ke dalam toko elektronik. Usahanya itu berhasil tanpa kendala. Dia kemudian menggeledah isi toko eletronik itu. Kebetulan saat berada di meja kasir, kunci peti penyimpanan uang masih tergantung. \"Saya buka ternyata ada uang sebanyak ini,\" katanya. Tanpa pikir panjang mantan karyawan galangan kapal itu langsung memasukan uang tunai sebesar Rp81 juta lebih itu ke dalam tas ranselnya. Usai menggasak uang itu, Mefta keluar dari toko eletronik dengan jalan yang sama saat awal dia masuk. Dia kemudian kembali bersembunyi di dalam toilet. \"Rencananya saat Mal buka baru saya keluar,\" katanya. Namun rencananya itu meleset. Ternyata aksi nekadnya itu diketahui salah satu satpam pusat perbelanjaan itu. Sekitar pukul 05.00 WIB pagi kemarin, tiba-tiba toilet tempat dia bersembunyi didatangi polisi dan langsung menangkapnya. Sebelum diamankan polisi, Mefta sempat melakukan perlawanan dan meloncat dari lantai empat ke lantai tiga. Namun sayang upayanya itu gagal. Polisi sudah mengepung dan berhasil menangkapnya. Mefta tak bisa mengelak saat polisi menggelada isi ranselnya itu. Dia kemudian digelandang ke Mapolsek Batuaji. Kapolsek Batuaji Kompol Tua Turnip mengatakan, awalnya mereka mendapat laporan dari satpam Aviari Plaza bahwa ada seorang yang mencurigakan berada di dalam kawasan Mall itu. \"Anggota saya geledah semua lokasi di Mall, dan menemukan pelaku di toilet di lantai empat,\" kata Turnip. (eja/jpnn)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: