Bengkulu Diserang Hujan Badai

Bengkulu Diserang Hujan Badai

\"RIO-POHONBENGKULU, BE - Cuaca ekstrem terus melanda Kota Bengkulu. Hujan yang disertai angin kencang yang terjadi kemarin, menumbangkan beberapa pohon. Berdasarkan Pantau Bengkulu Ekspress, setidaknya ada 4 titik pohon tumbang yang diakibatkan hujan badai. Pohon tumbang yang pertama terletak di J alan Ratu Agung RT 02/02 Kelurahan Anggut Bawah Kota Bengkulu. Pohon tumbang yang kedua terletak di Jalan Pembangunan Kota Bengkulu, atau persis di depan Balai Pengobatan dan Apotek Gunung Bungkuk milik Pemprov Bengkulu. Pohon ketiga adalah terletak di Jalan Abdul Malik tepatnya diKM 8 Kota Bengkulu, dan yang terakhir terjadi di Kawasan Taman Remaja Kota Bengkulu. Akibat kejadian itu, mengakibatkan terganggunya arus lalu lintas. Hal itu dikarenakan pohon yang tumbang melintang ke tengah jalan dan menutup akses lalu lintas. Seperti yang terjadi di jalan Jalan Ratu Agung, Jalan pembangunan dan Jalan Adam Malik. Pun begitu, sejauh ini belum ada laporan korban jiwa akibat kejadian itu. \"Pada saat kejadian, lalulintas masih sepi,\" ungkap Dodi Noviandi (34) warga Anggut bawah . Warga sekitar lokasi akhirnya bergotong royong membersihkan pohon yang tumbang tersebut, sembari menunggu kedatangan petugas dari dinas pertamanan untuk melakukan pembersihan. Bahkan Walikota Bengkulu sempat turun langsung kelokasi tersebut untuk memastikan lokasi pohon tumbang tetap aman dan tidak ada korban jiwa. Sementara itu, pohon tumbang yang ada di Jalan pembangunan selain menggangu lalu lintas, juga  merusak pagar halaman Balai Pengobatan dan Apotek Gunung. Serta memutuskan jaringan telepon menuju balai pengobatan tersebut. \"Tumbangnya pohon ini tadi sekitar pukul 11.30 WIB, banyak mobil maupun motor yang putar haluan karena tidak bisa melintas,\" ujar Dedi Rahmat (39) warga yang tinggal di belakang Balai Pengobatan dan dan Apotek Gunung Bungkuk. Sementara itu, Kepala Dinas Pertamanan dan kebersihan Kota Bengkulu, Damiri Efendi yang turun langsung membersihkan puing-puing pohon yang tumbang membenarkan kemarian siang ada empat titik pohon yang tumbang. \"Kita sudah mendapat laporannya da empat lokasi pohon yang tumbang, dan dalam melakukan pembersihan kita mendahulukan objek-objek yang penting terlebih dahulu,\" ungkap Damiri. Lebih lanjut ia menjelaskan untuk pohon tumbang byang berada di taman remaja tidak mengganggu akses masyarakat, karena berada di dalam lokasi pembibitan dinas pertaman dan kebersihan. Namun, tumbangnya pohon tersebut merusak sebagian pembibitan yang ada dilokasi tersebut. Ia mengimbau kepada masyarakat Bengkulu khususnya yang rumahnya mempunyai pohon yang besar agar tidak membakar sampah disekitar pohon tersebut, karena bisa menyebabkan pohon menjadi lapuk dan mudah tumbang. (251)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: