Dirwan Pulang Kampung

Dirwan Pulang Kampung

KOTA MANNA, BE - H Dirwan Mahmud yang merupakan mantan Ketua DPRD BS periode 2004-2009 dan juga mantan Calon Bupati BS Tahun 2010, akhirnya pulang kampung alias pulang ke Kabupaten BS. Kepulangan Dirwan ini cukup menyita perhatian warga BS. Pasalnya saat Dirwan tiba di BS sekitar pukul 10.00 WIB kemarin, ratusan warga menyambutnya. Termasuk Ketua DPRD BS, Susman Hadi SP  MM dan Wabup BS DR drh Rohidin Mersyah MMA, Wakil Ketua II DPRD BS, Drs Gunadi Yunir, dan tokoh masyarakat BS, Ali Nundiha. Pada kesempatan itu Dirwan menyapa semua hadirin bahkan mengajak warga BS untuk ikut mendukung Pemkab BS dan DPRD BS dalam membangun BS ini. \"Mari kita dukung Pemda dan Dewan dalam membangun BS dengan berbuat yang terbaik bagi BS,\" ujar Dirwan di kediamannya, kemarin. Menurut Dirwan, hukuman penjara yang dialaminya itu merupakan pendidikan baginya agar menjadi pribadi muslim yang baik. Bahkan dirinya mengakui jika sebelum masuk penjara dirinya tidak begitu memahami syariat islam. Namun semenjak di penjara, ia selalu belajar Islam. Bahkan dirinya sering memimpin rekan-rekannya salat, serta menjadi khatib dalam Salat Jum\'at. \"Saya merasa di penjara itu, saya disekolahkan kembali hingga iman saya semakin baik bahkan sering menjadi khatib saat Salat Jum\'at selama di tahanan,\"  ujar mantan Ketua DPRD BS itu. Setelah kembali ke BS ini, Dirwan menyatakan akan fokus mengajak warga BS untuk selalu menjalankan ibadah dan mendekatkan diri pada Allah SWT. Sebab jika warga BS  selalu taat menjalankan ibadah, maka kemajuan akan diraih. Selain itu, Dirwan juga akan fokus mengelolah Yayasan At Taubah yang bergerak di bidang kemasyarakatan dan dakwah. Dia berjanji akan berkeliling desa untuk mengajak warga BS agar taat menjalankan ibadah. \"Sepulangnya saya di BS ini saya akan fokus pada kegiatan sosial kemasyarakatan dan akan berdakwah seusai dengan ilmu agama yang saya dapat saat di penjara,\" terangnya. Sementara itu Wakil Bupati BS, Rohidin Mersyah yang ikut menyambut kedatangan Dirwan Mahmud kemarin juga mengucapkan selamat datang dan akan mengajak Dirwan Mahmud untuk sama-sama mencurahkan ide-idenya demi membangun BS agar lebih baik lagi. \"Saya sangat kagum dengan kearifan Pak Dirwan, semoga nantinya dapat memberikan sumbangsihnya demi kemajuan BS,\" ucapnya. Begitu juga dengan Wakil Ketua II  DPRD BS, Drs Gunadi Yunir MM pun mengaku kagum dengan Dirwan Mahmud. Bahkan dirinya yakin dengan kehadiran Dirwan di BS ini dapat menjadi tauladan bagi warga BS. \"Saya bangga dengan sosok Pak Dirwan yang sangat kharismatik, terbukti dengan kehadirannya ini di BS disambut oleh ratusan warga BS. Semoga dirinya dapat mencurahkan tenaga dan pikirannya demi kemajuan BS,\" terangnya. Sedangkan Tokoh Masyarakat BS, Ali Nundiha SH kemarin menyatakan, warga BS mengakui Dirwan Mahmud sebagai Bupati Pilihan Rakyat. Sebab pada Pemilu 2010 lalu Dirwan menang dalam pemilihan kepala daerah, meski kemenangannya itu akhirnya dianulir MK. Bahkan saat penyambutan kemarin ada spanduk yang bertuliskan Selamat Datang Bupati Pilihan Rakyat di Bumi Sekundang Setungguan. Hanya saja spanduk ini tidak jadi dipasang lantaran dilarang Dirwan Mahmud. \"Saya berharap Pak Dirwan dapat terus bersama kami untuk dapat memajukan BS kedepannya, sebab dirinya bupati pilihan rakyat, hanya karena sesuatu hal tidak dapat menjalankan amanah rakyat BS,\" terangnya. Untuk diketahui, selama ini Dirwan menjalani hukuman penjara selama 2 tahun 10 bulan lantaran tahun 2010 lalu tersandung temuan narkotika jenis sabu-sabu di mobilnya saat mau menyeberang di Pelabuhan Bakauheni Lampung. Saat itu Dirwan divonis 4,5 tahun penjara, namun dia mendapatkan remis atau keringan hukuman selama berada di dalam penjara.(369)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: