Gulung Livorno 4-0, Napoli Dekati AS Roma

Gulung Livorno 4-0, Napoli Dekati AS Roma

Napoli meraih kemenangan 4-0 atas Livorno pada laga Serie-A, di San Paolo, Minggu (6/10/2013). Kini, Napoli duduk di posisi kedua dengan nilai 19 atau kalah dua angka dari penguasa sementara, AS Roma. \"goran-pandev-napoli\"Kemenangan Napoli diawali gol Goran Pandev pada menit ketiga. Dalam sebuah serangan balik, Driez Martens melepaskan umpan, yang kemudian ditembakkan Pandev ke sudut kiri bawah gawang Francesco Bardi dengan tendangan kaki kiri dari dalam kotak penalti. Napoli memperbesar selisih melalui Gokhan Inler pada menit ke-26. Dari luar kotak penalti, ia melepaskan tendangan kaki kiri yang membuat bola kiriman Martens melesat masuk ke sudut kiri bawah gawang Livorno. Jose Maria Callejon mengubah angka di papan skor menjadi 3-0 pada menit ke-54. Memanfaatkan umpan Pandev, Callejon menaklukkan Bardi dengan tendangan kaki kiri dari tengah kotak penalti. Gol terakhir Napoli dicetak oleh Marek Hamsik pada menit ke-83. Hamsik membobol gawang tim tamu memanfaatkan bola liar hasil tembakan Lorenzo Insigne yang diantisipasi Bardi. Sepanjang pertandingan, Napoli menguasai bola sebanyak 55 persen dan menciptakan enam peluang emas dari sembilan usaha, sementara Livorno melepaskan tiga tembakan akurat dari 10 percobaan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: