2 Gol Dzeko Bawa City Tundukkan WBA

2 Gol Dzeko Bawa City Tundukkan WBA

\"\"Manchester City akhirnya mampu memetik point penuh, kendati harus bermain dengan 10 pemain usai  James Milner mendapat kartu merah.  Edin Dzeko mencetak 2 gol, yang membuat timnya unggul 2-1 dari tuan rumah,  West Bromwich Albion (WBA) pada laga Premier League di The Hawthorns Stadium, Sabtu (20/10). City  mendominasi babak pertama.  Berulang kali Manchester City menciptakan serangan berbahaya. Namun gempuran tersebut masih mampu dipatahkan oleh barisan pertahanan WBA yang tampil penuh disiplin. Mario Balotelli pada menit ke-13 berpeluang membobol pertahanan lawan. Menerima operan Gareth Barry, pemain kelahiran Italia tersebut melepaskan tendangan keras dari dalam kotak penalti.  Namun tendangannya masih mampu dimentahkan oleh kiper WBA, Ben Foster. Memasuki menit ke-23, pemain Manchester City James Milner mendapat kartu merah dan dikeluarkan wasit, usai melanggar James Morrison. Unggul pemain, WBA balik menyerang dan menciptakan sejumlah peluang berbahaya. Gelandang WBA, Graham Dorrans hampir saja membuat pendukung tuan rumah bersorak di menit ke-23. Sayang tendangan kerasnya dari luar kotak penalti mampu digagalkan barisan belakang City. Balotelli berhasil mendapat peluang di menit ke-37 usai menerima umpan Samir Nasri. Namun peluang tersebut gagal dimaksimalkan dengan baik dan terbuang sia-sia. Skor imbang tanpa gol pun bertahan hingga laga usai. Usai jeda, City langsung menekan. Carlos Tevez hampir saja membuka keunggulan Man City  jika sepakan  kaki kanannya dari luar kotak penalti tidak mampu ditepis Foster dengan penyelamatan gemilang. Pada menit ke-67, Man City   dikejutkan dengan gol WBA yang dicetak striker Stoke, Long. Menerima umpan Peter Odemwingie, ia kemudian melepaskan tendangan kaki kanan ke arah pojok kiri tanpa mampu dihalau Hart. City  berusaha  menyamakan kedudukan hingga menit-menit akhir pertandingan. Mancini  mengganti Barry dengan Edin Dzeko untuk menambah daya gedor skuadnya. Taktik itu pun berhasil,  Dzeko mampu  menyamakan kedudukan di  menit ke-80. Menerima umpan tendangan bebas Tevez, stiker bertubuh jangkung itu kemudian menyundul bola yang masuk ke dalam gawang. Saat  injury time, Dzeko kembali mencetak gol keduanya di pertandingan ini sekaligus membalikan keadaan menjadi 2-1 untuk keunggulan City. Skor   bertahan hingga wasit meniup peluit panjang.(**)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: