Gagal Tangkap Pelaku

Gagal Tangkap Pelaku

Polisi Temukan Motor Curian \"motorCURUP, BE - Samsu (35) warga Desa Talang Gambir langsung bergegas menuju ruang Reserse Kriminal Polres Rejang Lebong sekitar pukul 14.00 WIB, Senin (15/07).   Ia mendapat kabar polisi telah menemukan sebuah motor jenis Yamaha Vixion warna hitam. Tiba di kantor polisi, Samsu sempat mengelak jika motor yang diamankan polisi tersebut merupakan kendaraan miliknya yang hilang Rabu (10/07), sekitar pukul 18.00 WIB lalu. \"Bukan motor saya pak, warna motor saya hitam ke abu-abuan. Catnya masih asli,\" ungkap Samsu kepada polisi. \"Coba cek dulu nomor rangka mesin dan rangka body motornya, cocokkan dengan nomor yang ada di STNK motormu yang hilang atau tidak,\" pinta salah seorang anggota buru sergap Polres RL. Setelah benar-benar mengecek nomor rangka mesin dan rangka body kendaraan tersebut, barulah Samsu sadar kendaraan miliknya telah benar-benar dipermak habis sehingga tidak mirip sama sekali dengan motor milik Samsu sebelum hilang. \"Wai.. motor aku nian ini pak, dak nyangko sudah dipreteli seperti ini. Tidak kecirenan nian lagi,\" ujar Samsu sambil geleng kepala. Motor Vixion tersebut hilang jelang berbuka puasa, ketika Samsu berkunjung ke rumah rekannya di Sawah Baru Kecamatan Curup, lalu dengan gagah memarkirkan motor di pinggir jalan. Tidak berselang lama, Samsu harus berjalan kaki pulang ke rumahnya, lantaran motor sudah dibawa kabur pencuri. Hasil kerja keras Polisi dalam mengungkap pelaku pencurian itu nyaris saja berhasil menangkap pelaku, setelah polisi melakukan penggerebekan di sebuah rumah di Kelurahan Tunas Harapan Kecamatan Curup Utara. \"Kami gagal menangkap pelaku karena berhasil lari, namun kami berhasil mengamankan barang bukti kunci T dibawa kasur tersangka dan motor yang dipastikan hasil curian,\" ungkap Kapolres Rejang Lebong AKBP Edi Suroso, SH melalui Kasat Reskrim AKP Margopo, SH. Hingga berita ini di turunkan, polisi masih terus melakukan pengembangan hasil penemuan motor curian tersebut, dan melakukan perburuan terhadap tersangka beserta jaringannya. \"Motor Vixion ini rencananya hampir mau dijual, namun setelah mendapatkan informasi itu kita segera bergerak cepat,\" tutup Kasat. (999)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: