Pengambilan KPS Menyulitkan

Pengambilan KPS Menyulitkan

\"RUDIBENGKULU, BE - Pengambilan Kartu Perlindungan Sosial (KPS) di Kantor PT Pos Indonesia Cabang Bengkulu yang terletak di Kelurahan Padang Jati tampak mengular. Panjangnya antrean ini dikeluhkan oleh warga yang menunggu untuk mendapatkan kartu tersebut guna mendapatkan Bantuan Langsung Sementara Masyarakat (BLSM). Ikhwan, salah seorang petani yang berasal dari RT 4 RW 2 Kelurahan Panorama yang masuk dalam antrian ini kepada Bengkulu Ekspress mengatakan, sudah lebih dari satu jam ikut mengantreguna mendapatkan KPS tersebut. \"Saya sudah berdiri disini sejak pukul 08.00 WIB sampai 09.15 WIB tapi belum juga dapat. Ada bahkan yang lebih pagi lagi tapi juga belum mendapatkannya,\" ungkap Ikhwan, mengeluh. Menurut Ikhwan, proses pembagian KPS sangat menyulitkan bagi warga yang berhak menerimanya. Padahal bagi Ikhwan, hal ini bisa dihindari bila petugas dapat mengelola pembagian dengan baik. \"Coba petugasnya lebih banyak dan pembagiannya dilakukan secara tertib terus dipanggil bagi yang sudah mendapatkan giliran, pasti nggak akan berjubel kayak pasar begini. Lagian kami menunggu tanpa kursi sehingga nampak berjubel begitu. Waktu kami banyak terbuang percuma,\" ketusnya. Wakil Kepala Cabang PT Pos Indonesia Cabang Bengkulu sekaligus Koordinator Pembagian KPS maupun Pencairan BLSM, Sutiarto, tidak menampik adanya antrean panjang dalam pengambilan KPS ini. Namun ia menjelaskan, panjangnya antrian ini tidak semata-mata karena pembagian kartu KPS. \"Ada juga warga yang datang kesini untuk meminta klarifikasi karena tidak mendapatkan KPS,\" ungkapnya. Padahal, sambung Sutiarto, pihaknya sudah menyampaikan hal tersebut melalui lurah masing-masing. \"Bagi warga yang belum terdata tidak usah datang ke Kantor Pos. Cukup tanyakan kepada lurah masing-masing. Sudah kami sampaikan siapa-siapa data yang menerima,” terangnya. Disisi lain, ia juga menerangkan bahwa pembagian BLSM tetap akan dilakukan hari ini (Minggu, 7/7). Pada hari ini, giliran warga Selebar yang mendapatkan jatah.(009)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: