12 Proyek Dikebut
KOTA BINTUHAN, BE- Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kaur tengah membangunan sebanyak 12 item proyek. Dari 12 item tersebut diantara 10 ruas jalan dan 2 jembatan. Saat ini semua 12 proyek tengah melakukan proses pengerjaan dengan nilai anggaran Rp 24 miliar lebih yang berasal dari DAK dan APBD 2013. Pengebutan 12 proyek tersebut lantaran saat ini sudah memasuki semester tahun 2013, sehingga diperkirakan bulan Oktober semua proyek selesai. \"Saat ini pembangunan fisik sudah bergerak dengan baik, mengingat proses lelang sudah rampung,\" kata Kadis PU Jon Harimol SSos melalui Kabid Bina Marga M Edian ST, kemarin. Dua belas proyek, lanjut Edian, sepuluh jalan dan dua jembatan dengan anggaran Rp 24 miliar, yakni pembangunan lapen jalan Air Kering menuju Sengkuang Kecamatan Padang Guci Hulu dengan anggaran Rp 400 juta. Pembukaan sekaligus Telford Jalan dan pembangunan satu unit jembatan di Desa Pasar Rebo menuju Sukajaya Kecamatan Nasal dengan pagu anggaran Rp 3,3 miliar. Kemudian peningkatan jalan lingkungan di Taman Bhineka dengan anggaran total sebesar Rp 2 miliar, lalu jalan Cinta Makmur ke Pondok Pusaka Rp 4,2 miliar. Lalu jalan Desa Ulak Pandan menuju Bukit Indah kecamatan Muara Sahung Rp 2,75 miliar, Jalan Kasuk Baru ke Latihan kecamatan Tetap Rp 610 juta, Jalan Pagar Dewa ke Tanjung Agung kecamatan Tetap Rp 825 juta, Jalan menuju Boarding School kecamatan Kaur Selatan Rp 550 juta, Jalan Suka Merindu dan Mentiring II kecamatan Semidang Gumay Rp 575 juta dan Jalan menuju sarana dan prasarana di Pondok Pusaka Rp 200 juta. \"Seperti jalan Desa Kasuk Baru Kecamatan Tetap menuju desa Latihan kecamatan Kaur selatan, jalan menuju Boarding School dan jalan menuju sarana prasarana Pondok Pusaka yang memakai Telford, jalan lain menggunakan hotmix,\" jelasnya. Selian itu, tambah Edian, pembangunan jembatan sebanyak 2 buah, yakni satu yang terbesar yakni Jembatan Air Sambat Kecamatan Maje sepanjng 102 meter yang akan menghabiskan dana sebesar Rp 8,3 miliar. Kemudin Jembatan Gantung Air Kering Kecamatan Padang Guci Hulu dengan anggaran 150 juta. Namun jembatan Gantung Air Sambat akan dikerjakan tahun ini dan tahun depan, mengingat waktu untuk mengerjakan tidak akan terkejar. \"Namun yang jelas 12 proyek akan kita kejar dengan baik, karena saat ini sudah dimulai pengerjaanya. Selian pembangunan jembatan Gantung air sambat. Semua proyek ditarget Oktober selesai,\" jelasnya.(823)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: