Pemda Kota Peduli Balita Penderita Tumor

Pemda Kota Peduli Balita Penderita Tumor

\"ISTBENGKULU, BE - Wakil Walikota Ir Patriana Sosialinda mengunjungi, memberikan bantuan dan motivasi kepada keluarga Rohani (32), warga RT 12 RW 04 Kelurahan Panorama, Kecamatan Singaran Pati, kemarin.  Pasalnya, warga kota ini anaknya yang bernama Safira (4) mengidap penyakit tumor jinak di lengan sebelah kirinya. Ini adalah wujud dari Bengkuluku Peduli,\" katanya. Ia pun mengapresiasi media yang telah mensosialisasikan mengenai keadaan Safira kepada publik. Sehingga dengan pemberitaan media itu, pihak Pemda Kota dapat mengetahui dan tergerak untuk ikut dalam menyelesaikan persoalan kesehatan yang dihadapi oleh warga kota ini. \"Apa yang dilakukan oleh media dengan mensosialisasikan serta mempublikasikan ada  anak yang sakit sedangkan orang tuanya tidak mampu itu sangat membantu pemerintah. Terkadang hal-hal kecil seperti ini sering terabaikan,” ungkapnya. Dijelaskannya, dalam kejadian ataupun hal-hal yang seperti ini maka fungsi publikasi dari media sangat terasa manfaatnya. Ia pun ikut menyaksikan bahwa memang ternyata orang tua dari Safira ini merupakan orang yang tidak mampu, namun tetap ramah dan bersikap sopan. \"Saat ini, kita sama-sama hadir disini dan menyaksikan secara langsung sekaligus menggerakkan semua elemen yang ada di Bengkulu untuk tergerak bersama-sama membantu sesama yang sangat membutuhkan uluran bantuan dari kita semua,” tuturnya. Ia juga memberikan apresiasi atas kepedulian yang ditunjukkan oleh para dermawan seperti M Saleh yang telah mengunjungi Safira dan membantunya. \"Sikap seperti ini sangat kita butuhkan,\" paparnya. Disamping memberikan bantuan langsung, katanya lagi, pihak Pemda Kota juga akan memfasilitasi pengobatan Safira melalui puskesmas, rumah sakit hingga dokter spesialis. \"Kita harapkan dengan pendampingan yang kita berikan melalui jaminan kesehatan, kita do\'akan Safira dapat sembuh dari penyakitnya,\" tukasnya. Sementara itu Rohani usai menerima kedatangan wawali merasa sangat senang dan bersyukur karena pemerintah Kota Bengkulu telah menunjukkan kepedulian yang tinggi terhadap anak dan keluarganya. Dikatakannya, Safira tetap bisa bermain seperti anak lainnya namun selalu merasakan sakit di lengan kirinya. \"Suami saya hanya seorang kuli bangunan biasa. Sedangkan Safira sudah mengalami penyakit ini sejak dari lahir. Kunjungan wakil walikota ini sangat membantu. Kami mengucapkan banyak terimakasih atas bantuan ini,\" sampainya. (009)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: