Gempa 5,1 SR Menggoyang

Gempa 5,1 SR Menggoyang

TAIS, BE – Malam pukul 22. 46 WIB kemarin malam (3/6), wilayah Kabupaten Seluma dan sekitarnya digoyang gempa 5,1 SR. Namun guncangannya tidak banyak diraskan oleh masyarakat, karena memang tidak terlalu kuat. Namun, BMKG Provinsi Bengkulu tetap mengirimkan pemberitahuan ke BPBD Seluma mengenai gempa siang kemarin, bahwa gempa tersebut terjadi di lokasi 5.07 Lintang Selatan (LS), 102,28 Bujur Timur (BT) dengan posisi 103 Km Tenggara Seluma dengan kedalaman 12 km. “Meski gempa tidak terlalu kuat, tapi setelah menerima informasi dari BMKG Provinsi Bengkulu kami langsung siaga,” kata Kepala BPBD Seluma, Dra A Yunus MM, kemarin. Lebih lanjut, katanya, gempa susulan yang terjadi siang kemarin tidak berpotensi tsunami. Karena jika berpotensi tsunami, BMKG akan memberikan peringatan. Kemudian BPBD Seluma akan menyampaikan pengumuman kepada masyarakat terutama yang berada di pinggiran pantai kawasan Seluma. Agar mereka segera meninggalkan dan menjauh dari kawasan pantai. “Sebelumnya sudah sering terjadi gempa meskipun tidak terlalu kuat,” pungkasnya. (333)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: