Prona Tembus 936 Lembar

Prona Tembus 936 Lembar

BENTENG, BE - Tingkat penyelesaian program nasional (Prona) sertifikat di Kabupaten Bengkulu Tengah (Benteng) tergolong cepat. Dibulan Mei ini saja, sudah sebanyak 936 sirtifikat prona sudah selesai dan tinggal dibagikan kepada masyarakat saja. Dengan pencapaian ini, BPN Benteng optimis dapat mengejar target penyelesaian sebanyak 2500 lembar sirtifikat prona yang telah ditargetkan oleh BPN pusat tahun 2013 ini. \"Kita optimis dapat mengejar target 2500 lembar itu prona sertifikat itu,\" ungkap Kepala BPN Benteng, Jamaludin, SH. Walaupun sertifikat prona sudah selesai dicetak , namun belum dibagikan langsung ke masyarakat. BPN baru membagikannya secara simbolis pada tanggal 24 Agustus saat HUT Agraria. Oleh sebab itu, masyarakat yang mengurus prona sirtifikat  diminta bersabar. Jamal menambahkan, biaya pengurusan sertifikagt prona ini memang digratiskan. Hanya saja, untuk biaya operasional, pembelian materai dan kertas tetap dibebankan pada masyarakat. Besaran pungutannya harus sesuai dan wajar.sehingga tidak ada masyarakat yang dirugikan dan menimbulkan masalah. (111) 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: