FOSIS Cegah Tawuran Pelajar
BENTENG, BE - Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud) Kabupaten Bengkulu Tengah (Benteng) melakukan berbagai upaya untuk mencegah aksi tawuran antar pelajar se- Benteng ini. Langkah itu, dengan cara mendirikan dan mengukuhkan forum organisasi siswa intra sekolah (FOSIS). Pelaksanaannya dilakukan belum lama ini di SMAN 3 Benteng, di Kecamatan Pondok Kelapa. \"FOSIS ini sangat efektif untuk menekan aksi tawuran antara pelajar di Benteng ini. Selain itu juga untuk mempererat tali silaturahmi,\" ungkap Kabid Dikmen Dikbud Benteng, Drs Darpin Bustami. Dengan dibentuk FOSIS untuk periode setahun itu, maka para pelajar dapat saling kenal dan akrab. Sehingga, dapat mencegah aksi tawuran yang kerap terjadi di kota - kota besar tersebut. Selain itu, para guru dan kepala sekolah juga dapat menyampaikan arahan dan wejangan agar pelajar tidak saling bermusuhan. \"Setiap ada pertemuan FOSIS ini, kepala sekolah juga memberikan wejangan dan nasehat agar pelajar tidak melakukan aksi tawuran itu,\" terangnya. Posisi Ketua FOSIS ini dipegang oleh Intan Permata Sari, siswa kelas XI SMAN 3 Benteng. Sedangkan, wakil ketua dipercayakan pada Ruli Ratna Sari dari SMAN 1 Benteng dan sekretaris Roma Irama dari SMAN 2 Benteng. Kedepannya, setiap bulan FOSIS ini mengadakan acara positif untuk lebih memajukan mutu pendidikan di Benteng. (111)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: