Bantuan Benih untuk 4.700 Hektar

Bantuan Benih untuk 4.700 Hektar

TUBEI, BE - Tahun ini Kementrian Pertanian RI memberikan bantuan langsung benih unggul (BLBU) untuk lahan 4.700 hektar ke kabupaten Lebong. Selain bantuan benih, bantuan berupa dana serta sarana produks,i juga akan diberikan untuk 1 hektar bagi 20 kelompok petani sebagai laboraturium lapangan (LL). \"Untuk mendukung program peningkatan produksi pangan nasional, kita juga akan mendapatkan bantuan BLBU model untuk luas lahan 250-300 hektar. Bantuan ini dikelola Dinas Pertanian Provinsi berupa benih unggul, pupuk serta saprodi,\" kata Kepala Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Lebong Ir Rudi Pancawarman. Menurutnya, seluruh bantuan akan disalurkan langsung kepada kelompok tani. Dinas Pertanian bertugas sebagai pelaksana teknis lapangan. Semua program pertanian yang diberikan pemerintah kepada petani bertujuan untuk meningkatkan pendapatan dan kesejahteraan rakyat khusunya di Kabupaten Lebong terutama bagi petani yang berpendapatan rendah. \"Agar semua porgam berjalan dengan baik, perlu adanya kemauan dari para petani. Jika para petani mendukung dan menjalankan program ini maka yang mendapatkan hasil ya petani sendiri,\" pungkas Rudi.(777)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: