Dewan dan Jaksa Sorot Pelapis Tebing

Dewan dan Jaksa Sorot Pelapis Tebing

TAIS, BE- Proyek pelapis tebing yang dibangun di halaman kantor Bupati Seluma untuk melindungi bangunan kantor tidak amblas menuai kritik. Pelapis tebing yang baru saja dibangun tersebut saat ini rusak dan jebol.

DPRD Seluma meminta BPBD Seluma dan kontraktor pelaksana yang mengerjakan melakukan perbaikan. Apalagi saat ini masih ada waktu untuk masa pemeliharaan dari proyek tersebut. Sehingga dibongkar dan diperbaiki, kemudian speknya harus sesuai, jangan sampai menyalahi aturan dan merugikan negara.

\"Pelapis tebing yang dipasang saat ini kembali rusak dan sudah jebol harus dibongkar dan dibangun ulang. Karena saat ini terlihat hanya ditambal sulam saja pengerjannya,\" kata  Ketua Fraksi PAN DPRD Seluma, Lasmi Jaya SIP.

Dijelaskannya, proyek pelapis tebing tersebut dibangun dengan anggaran sebesar Rp 2 milliar satu paket dengan proyek bronjong yang dibangun di jalan menuju ke lokasi Kantor DPRD Seluma. Dirinya juga menyatakan kesempatan selama enam bulan untuk melakukan masa pemeliharaan harus dimanfaatkan oleh BPBD Seluma dan kontraktor yang mengerjakan proyek tersebut.

Sehingga bangunan yang sudah dibuat bisa kokoh dan berguna serta tidak mudah rusak Terpisah, Kajari Tais H Murni Amin SH melalui Kasi Pidsus Tony Indra SH mengatakan, saat ini pihaknya memantau perkemgangan proyek bernilai miliaran rupiah tersebut.

Setelah sebelumnya jaksa penyidik Kejari Tais sudah pernah datang dan melihat langsung pembangunan proyek pelapis tebing dan bronjong di lingkungan Pemkab Seluma dan DPRD Seluma tersebut.

“Kami sudah mengingatkan, dan memantau, jadi kami minta segera diperbaiki sesuai dengan speknya, karena nanti setelah habis masa pemeliharaan kami akan bergerak,” tegas Tony Indra. (333)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: