Bupati Ingatkan Jaga Malam

Bupati Ingatkan Jaga Malam

TAIS, BE- Bupati Seluma H Bundra Jaya SH MH kembali untuk mengingatkan seluruh SKPD untuk terus melakukan jaga malam dan sedikitnya menjuk 2 personil PNS maupun honorer. Saat ini sejumlah PNS kembali diketahui malas-malasan untuk jaga malam itu.

Diterangkan Bupati Bundra Jaya, para kepala dinas, badan dan kantor harus terus menugaskan stafnya berjaga bersama dengan penjaga kantor. Selain itu, juga memerintahkan anggota Satpol PP melakukan patroli di seputaran lingkungan perkantoran. Hal itu, kata Bundra, dilakukan untuk mengantisipasi kejadian buruk terkait rentetan terbakarnya rumah dinas bupati yang terjadi beberapa waktu.

“Kejadian yang sudah, saya tidak menginginkan terjadi kembali pada aset daerah. Untuk itu jaga malam terus dilakukan,\" katanya.

Bagi PNS staf yang malam harinya berjaga, bupati mengatakan kepala SKPD agar memberi kelonggaran pada siang harinya untuk menjalankan tugas. Karena bagaimanapun mereka juga membutuhkan istirahat. Selain itu, Pemda Seluma juga tetap akan melakuka koordinasi dengan TNI dan Polri di Kabupaten Seluma.

Terkait situasi keamanan yang terjadi di Seluma, sehingga suasana tetap kondusif Bagi PNS dan penjaga malam yang menemukan kejanggalan saat berjaga, diminta untuk segera menyampaikan laporannya. Agar cepat ditindaklanjuti oleh aparat TNI dan Polri. (333)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: