Lembak Butuh Paripurna

Lembak Butuh Paripurna

CURUP, BE - Pimpinan DPRD Kabupaten Rejang Lebong (RL) segera menjadwalkan paripurna khusus, persetujuan bantuan anggaran kepada calon Kabupaten Lembak selama 2 tahun berturu-turut, jika nanti telah terbentuk menjadi daerah otonom baru.  \"InsyaAllah dibawah tanggal 10 Mei 2013, kita segera menjadwalkan paripurna khusus persetujuan bantuan anggaran selama dua tahun bagi calon Kabupaten Lembak,\" ungkap Wakil Ketua DPRD Kabupaten RL Suardhi DS, SH kepada wartawan, Selasa (30/4). Paripurna tersebut, sambung Suardhi, dilakukan sebagai upaya melengkapi persyaratan pemekaran calon Kabupaten Lembak yang diminta pemerintah Provinsi Bengkulu.  \"Selama ini persetujuan dukungan anggaran memang hanya sebatas persetujuan dewan, mungkin saja agar lebih kuat lagi dalam proses melengkapi persyaratan pemekaran Lembak akan segera kita tindaklanjuti. Harapan kita kawan-kawan di DPRD RL bisa ikut hadir dalam paripurna, karena kalau tidak kuorum rapat juga percuma,\" pinta Suardhi. Selanjutnya dijelaskan Suardhi, persoalan aset daerah yang diserahkan ke calon Kabupaten Lembak tidak ada masalah, hanya saja dalam penyebutan Ibukota calon Kabupaten Lembak bukan di Kecamatan Padang Ulak Tanding (PUT), \"Bukan Kecamatan PUT, tetapi ibukotanya di PUT, tidak pakai kecamatan,\" tutur Suardhi lagi. Di bagian lain, Suarhi juga menjelaskan kalau dua desa yang sebelumnya berada di Kecamatan Sidang Kelingi (wilayah calon Kabupaten Lembak) diantaranya Desa Mojorejo dan Desa Talang Lahat secara hukum sudah masuk ke wilayah induk, dalam hal ini masuk dalam Kecamatan Selupu Rejang berdasarkan Peraturan Daerah nomor 2 tahun 2012 tentang pengalihan dua desa tersebut. \"Untuk batas wilayah, mudah-mudaha tidak ada masalah lagi. Jadi kalau sudah ada pemekaran tidak perlu ribut-ribut lagi soal batas wilayah,\" tutup Suardhi. (999)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: