Tips Ampuh untuk Wanita Usia 30 Agar Terhindar Penyakit Serius

Tips Ampuh untuk Wanita Usia 30 Agar Terhindar Penyakit Serius

Pria dan wanita sama-sama mengalami penurunan kepadatan tulang sekitar usia 30 tahun, yang menyebabkan osteoporosis.--

BENGKULUEKSPRESS.COM - Kesehatan wanita usia 30 seringkali terabaikan karena kesibukan untuk mencapai hidup yang ideal. Apalagi jika kamu melewati usia 20-an dengan gaya hidup yang abai dan jarang melakukan pemeriksaan fisik. Sebelum semuanya terlambat, yuk cari tahu apa saja tips kesehatan yang perlu diperhatikan saat berusia 30 tahun!

BACA JUGA:Berapa Sih Jam Tidur yang Baik untuk Kesehatan

Tips kesehatan wanita usia 30
Jika kamu yang berusia 30-an masih bingung untuk memulai hidup sehat saat, berikut beberapa langkah yang bisa kamu ikuti:

1. Membangun kekuatan tulang
Pria dan wanita sama-sama mengalami penurunan kepadatan tulang sekitar usia 30 tahun, yang menyebabkan osteoporosis. Namun, penyakit ini cenderung lebih banyak menyerang wanita daripada pria, karena wanita memiliki tulang yang lebih kecil daripada pria. Kalsium, vitamin D, dan kalium adalah tiga nutrisi yang dapat membantu membangun kembali massa tulang.

BACA JUGA: Meriani Tegaskan Komitmen Pemberdayaan Ekonomi Kerakyatan Lewat LKMS MM Sejahtera

2. Perbanyak kegiatan fisik
Kamu harus melakukan setidaknya 30 menit olahraga ringan beberapa hari dalam seminggu, dan olahraga berat 2-3 hari dalam seminggu. Langkah ini akan menjaga kesehatan jantung, menurunkan risiko diabetes tipe 2, meningkatkan kesehatan mental, dan mempertahankan berat badan ideal.

3. Lakukan pencegahan
Usia 30-an mungkin merupakan masa-masa prima di hidupmu. Tetapi waktu ini juga merupakan saat yang tepat untuk melakukan skrining terhadap berbagai potensi risiko kesehatan. Perawatan preventif dapat membantu mendeteksi penyakit secara dini. Untuk wanita, dokter mungkin akan menyarankan tes kesehatan seperti pap smear dan skrining glaukoma, diabetes, kolesterol, tekanan darah, dan kanker payudara.

BACA JUGA:Polresta Bengkulu Ungkap Penipuan Penggandaan Uang, Rp6 Juta Dijanjikan Jadi Rp6 Miliar

4. Selalu perhatikan berat badan
Metabolisme akan melambat seiring dengan bertambahnya usia, dan hormon mungkin berfluktuasi yang dapat menyebabkan kenaikan berat badan. Berolahraga rutin dan menjaga pola makan bisa mencegah lonjakan berat badan di usia 30an.

5. Cek hormon
Statistik terbaru menunjukkan bahwa sekitar 80% wanita mengalami efek ketidakseimbangan hormon, terutama hormon estrogen dan progesteron. Ketika kedua hormon ini tidak seimbang, kamu akan mengalami masalah seperti nyeri panggul, fibroid, menstruasi yang tidak teratur, dan lain-lain. Lakukan pemeriksaan hormon ke dokter untuk mencegah hal buruk terjadi.

Masalah kesehatan yang biasa muncul di usia 30an
Masalah kesehatan baru mungkin akan muncul di usia 30an jika kamu mempertahankan pola hidup tidak sehat. Berikut adalah beberapa risiko kesehatan utama yang perlu diwaspadai oleh orang berusia 30 tahun:

BACA JUGA:3 Kali Pertemuan Tak Temukan Solusi, Pemprov Bengkulu Arahkan Masyarakat Tempuh Jalur Hukum

1. Diabetes
Jika kamu belum pernah memeriksakan gula darah, segera buatlah janji dengan dokter untuk melakukan pemeriksaan hal penting ini. Hampir 27 persen penderita diabetes tidak terdiagnosis. Menjaga gula darah tetap terkontrol dengan baik, menjadi kunci untuk mencegah komplikasi pada penderita diabetes yang terdeteksi sejak dini.

2. Kanker serviks
American Cancer Society merekomendasikan wanita usia 30 tahun melakukan skrining dengan tes Pap/HPV setiap lima tahun sekali. Menurut Pusat Pengendalian Penyakit, sekitar 78% kasus kanker serviks baru didiagnosis pada wanita berusia 30-39 tahun. Bila di diagnosis sejak dini, kanker serviks akan lebih mudah diobati.

BACA JUGA:Dukung Pembangunan Sanitasi, Pemkab Mukomuko Terima Alokasi Dana Rp13,6 Miliar dari Pemerintah Pusat

3. Tekanan darah tinggi (hipertensi)
Dilansir dari John Hopkins Medicine, 7% wanita berusia antara 20 dan 34 tahun memiliki tekanan darah tinggi. Jika kamu sudah lupa kapan terakhir kamu melakukan tes tekanan darah, sebaiknya segera lakukan sekarang. Banyak orang yang tidak sadar bahwa dirinya menderita hipertensi karena seringkali tidak menunjukan gejala khusus.

Berapa banyak olahraga di usia 30an?
Jika kamu belum menjadikan aktivitas fisik sebagai kebiasaan, usia 30-an adalah waktu yang tepat untuk memulainya. Olahraga, bersama dengan nutrisi yang tepat, penting untuk gaya hidup sehat. Olahraga dapat meningkatkan energi, mempertahankan fungsi fisik, dan dapat mencegah atau meminimalkan komplikasi penyakit kronis.

BACA JUGA:Semarak Hari Santri Nasional 2024 di Mukomuko: Pjs Bupati Dorong Santri Hadapi Era Modernisasi

Lebih banyak bergerak dan mengurangi duduk menjadi awal yang baik. Aktivitas fisik apa pun lebih baik daripada tidak sama sekali, tetapi jika kamu ingin tahu seberapa banyak olahraga yang harus dilakukan untuk usia 30an, ini jawabannya:

- Lakukan setidaknya 2½ jam aktivitas fisik aerobik intensitas sedang, atau 1¼ jam aktivitas fisik aerobik intensitas berat dalam seminggu.
- Lakukan latihan kekuatan yang melibatkan semua otot utama, sebanyak 2 hari dalam seminggu atau lebih.
- Untuk manfaat kesehatan tambahan, tingkatkan aktivitas fisik aerobik intensitas sedang menjadi 5 jam seminggu.
- Wanita hamil yang sehat harus melakukan setidaknya 2½ jam aktivitas fisik aerobik intensitas sedang yang tersebar sepanjang minggu.

BACA JUGA:Pertama di Bengkulu, PT Javas Anugerah Perkasa Tempat Uji Kompetensi Satpam Gada Pratama

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: