3 Kunci Pintu Rezeki Paling Luas dan Mudah Menurut Al Quran dan Hadits, Agar Rezeki Lancar

3 Kunci Pintu Rezeki Paling Luas dan Mudah Menurut Al Quran dan Hadits, Agar Rezeki Lancar

3 Kuncia Pintu Paling Luas Menurut Al Qur'an dan Hadits-(foto: kolase/bengkuluekspress.disway.id)-

BENGKULUEKSPRESS.COM- Allah telah menentukan rezeki bagi setiap makhluk-Nya sejak awal penciptaan hingga mereka menemui ajalnya.

Setiap makhluk, termasuk manusia, telah dijamin rezekinya oleh Allah SWT.

Sebagai makhluk yang paling sempurna, manusia diberi kemampuan oleh Allah SWT untuk berusaha dalam mencari rezeki yang telah ditetapkan untuknya.

BACA JUGA:Sholat Dhuha di Waktu Ini Ternyata Bisa Bikin Rezeki Seret, Syekh Ali Jaber: Jangan Lakukan Lagi

BACA JUGA:Suami Istri Jangan Melakukan Ini, Gus Baha: Bisa Menyebabkan Rezeki Seret

Walaupun Allah SWT telah menjamin rezeki setiap manusia, terkadang rezeki itu tidak datang dengan sendirinya, melainkan harus diupayakan melalui berbagai amalan.

Amalan-amalan ini, selain menjadi sarana terbukanya rezeki, juga diyakini dapat memperlancar rezeki bagi seorang hamba yang selalu percaya pada ketetapan-Nya.

Selain beriman kepada takdir dan ketetapan Allah, seorang hamba yang selalu menghiasi dirinya dengan rasa syukur dan keikhlasan akan diberikan rezeki dari arah yang tak terduga.

Terdapat ayat Al-Qur'an dan Hadits Rasulullah yang membahas tentang cara paling luas dan mudah bagi manusia untuk menjemput rezeki dari Allah.

Sebagaimana Allah berfirman dalam Al-Qur'an Surat At-Talaq Ayat 3 yang artinya:

"Dan memberinya rezeki dari arah yang tiada disangka-sangkanya. Dan barangsiapa yang bertawakal kepada Allah niscaya Allah akan mencukupkan (keperluan)nya. Sesungguhnya Allah melaksanakan urusan yang (dikehendaki)Nya. Sesungguhnya Allah telah mengadakan ketentuan bagi tiap-tiap sesuatu,".

BACA JUGA:Bila Tak Ingin Rezeki Seret, Buya Yahya Sarankan untuk Menghindari Makanan Ini

BACA JUGA:Ingin Rezeki Tak Lagi Seret di Tahun Ini, Ustaz Adi Hidayat Sarankan Lakukan Ini

Pintu rezeki yang paling luas adalah tawakal, yaitu berserah diri sepenuhnya kepada Allah. Artinya, seseorang harus yakin dan menyerahkan segala urusan kepada Allah.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: