Cocok untuk Kulit Sensitif! Ini Dia Manfaat Tawas untuk Ketiak

Cocok untuk Kulit Sensitif! Ini Dia Manfaat Tawas untuk Ketiak

Tawas merupakan pengganti deodorant yang tergolong aman untuk digunakan baik sebagai obat kumur atau deodorant.--

BENGKULUEKSPRESS.COM -  Pernahkah kamu menggunakan tawas? tawas banyak dipertanyakan kegunaan dan manfaatnya, apakah tawas jika digunakan sebagai pengganti deodorant? tawas memang sejak lama digunakan sebagai salah satu cara menghilangkan bau badan dan dinilai sebagai alternatif terbaik agar ketiak tidak hitam. Namun apakah benar begitu banyak manfaat tawas untuk ketiak? Apakah tawas sebenarnya aman untuk digunakan? Yuk simak selengkapnya dalam ulasan kali ini.

BACA JUGA:Begini Cara Mengecilkan Paha dengan Alami dan Aman!

Tawas atau alum adalah kriatal garam yang mempunyai sifat larut dalam air dan berwarna transparan. Manfaat tawas untuk ketiak digunakan sejak dulu dan juga sebagai pengobatan tradisional. Tawas mempunyai beberapa jenis yang dapat digunakan seperti tawas aluminium, soda, ammonium, dan kalium.

Jenis tawas kalium merupakan tawas yang banyak digunakan untuk pengobatan sejauk dulu. Oleh Foods and Drug Administration di Amerika Serikat, tawas dinyatakan aman digunakan sebagai deodorant. Bahkan di Asia Tenggara, tawas sudah digunakan sebagai deodoran alami yang bermanfaat untuk menghilangkan bau badan.

Merawat kebersihan ketiak merupakan salah satu perilaku hidup bersih dan sehat yang dianjurkan karena jika ketiak bau dan tidak bersih, tentu akan menurunkan tingkat kepercayaan diri seseorang dan bahkan ada risiko terkena penyakit tertentu.

BACA JUGA:Wajah Bebas Flek dan Jerawat dengan Bawang Merah, Ini Cara Memakainya!

Manfaat tawas untuk ketiak
Berikut ini manfaat tawas untuk ketiak yang dapat kamu rasakan, yaitu:

1. Menghaluskan ketiak
Menggunakan tawas ternyata sama seperti melakukan perawatan terhadap ketiak. Tawas dapat menjadi cara alami untuk menghaluskan kulit ketiak yang terkadang kasar. Kotoran dan minyak yang terdapat pada kulit ketiak dapat menghilang dengan penggunaan tawas. Ketiak kasar bisa terjadi karena kebiasaan mencukur ketiak sehingga perlu dirawat dengan benar.

2. Memutihkan ketiak
Ketiak yang hitam merupakan akibat dari kebiasaan mencukur hingga kondisi medis tertentu. Tawas diketahui dapat memutihkan ketiak dengan cara alami dan aman. Kandungan dalam tawas antara lain dapat mengangkat kotoran, minyak dan sel kulit mati sehingga membantu ketiak menjadi lebih cerah.

BACA JUGA:Deretan Cara Ampuh Menghilangkan Bekas Jerawat Membandel di Pipi!

3. Mengurangi bau tak sedap
Siapa yang tidak percaya diri dengan bau ketiak? Ketiak yang basah dan lembab akan menjadi tempat para bakteri berkembang biak. Bakteri akan menimbulkan bau tidak sedap dan tawas dapat menghambat pertumbuhan bakteri pada ketiak. Aroma tidak sedap juga akan berangsung-angsur membaik dengan penggunaan tawas yang rutin dan teratur.

4. Solusi untuk ketiak sensitif
Ketika yang sensitif memang cukup sulit untuk dirawat karena mudah mengalami iritasi dari bahan kimia jika tidak cocok dengan deodorant tertentu.Tawas dengan kandungan bahan alami dan aman akan membantu mengurangi masalah ketiak sehingga menjadi solusi untuk ketiak sensitif. Perbedaan akan kamu rasakan hanya dengan beberapa hari saja menggunakan tawas untuk ketiak.

5. Perawatan ketiak setelah cukur
Manfaat tawas untuk ketiak selanjutnya adalah sebagai perawatan setelah mencukur. Mengoleskan batu kristal tawas setelah bercukur akan membantu mencegah iritasi. Kulit ketiak juga akan lebih lembab dengan penggunaan tawas sebagai pengganti deodorant.

BACA JUGA:Cara Jitu untuk Mengecilkan Perut Buncit pada Wanita

Cara menggunakan tawas untuk ketiak
Manfaat tawas untuk ketiak akan terasa jika digunakan dengan cara yang tepat. Bagaimana cara menggunakan tawas? Yuk simak langkahnya sebagai berikut:

- Setelah membersihkan badan atau mandi, keringkan seluruh tubuh dan ketiak dengan handuk.
- Ambil batu tawas dan basahi tawas dengan air secukupnya.
- Batu yang basah tersebut bisa segera dioleskan ke ketiak secara merata, tawas dapat digosokkan dengan perlahan dari atas ke bawah dna memutar.
- Pastika jika batu tawas aman dan tidak ada bagian ang tajam atau reta sehingga aman digunakan untuk kulit.
- Ketiak dapat dibiarkan mengering sendiri dan kenakan pakaian seperti biasa.
- Gunakan tawas secara rutin dan teratur agar manfaatnya lebih maksimal terasa.
Tawas juga bukan pengganti deodorant yang dapat mengurangi produksi keringat atau tidka mengandung antiperspirant sehingga bukan digunakan sebagai solusi ketiak basah, ya!

BACA JUGA:Bawang Putih Ternyata Bisa Bikin Mulus dan Glowing Wajah

Efek samping tawas untuk ketiak
Tawas merupakan pengganti deodorant yang tergolong aman untuk digunakan baik sebagai obat kumur atau deodorant. Namun ada sebagian orang yang mungkin mengalami efek samping dari penggunaan tawas meskipun hal tersebut sangat jarang terjadi dan efeknya juga tidak terlalu serius. Beberapa efek samping dari tawas antara lain:

- Pada sebagian orang, tawas dapat menjadikan kulit mudah iritasi dan lebih kering.
- Reaksi lain dari penggunaan tawas adalah kulit terbakar, bisul dan menyebabkan pingsan atau hilang kesadaran.
- Jika digunakna sebgaai obat kumur, tawas dapat menimbulkan tenggorokan sesak dan timbul reaksi alergi.

BACA JUGA:Minyak Cendana Efektif Atasi Rasa Cemas Berlebih

Jika terdapat efek samping ini, hentikan penggunaan tawas dan segera konsultasi dengan dokter terutama jika ada alergi tertentu atau memiliki penyakit kulit. Sangat sedikit efek samping daripada manfaat tawas untuk ketiak yang dapat dirasakan. Jangan ragu untuk berkonsultasi dengan dokter jika khawatir dengan efek sampingnya. (bee)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: