Ini Dia 5 Tanaman Pengusir Nyamuk dan Tikus di Dalam Rumah
Lavender ampuh usir nyamuk dan tikus secara alami -Pinterest: Satori Design for Living-
BENGKULUEKSPRESS.COM -Nyamuk dan tikus menjadi dua hewan yang paling sering ditemukan berkeliaran di sekitar rumah. Tidak tahu cara mengusir nyamuk dan tikus sekaligus? Anda bisa menggunakan beberapa tanaman hias yang efektif untuk mengusir keduanya.
Beberapa jenis tanaman tidak hanya bermanfaat untuk mempercantik rumah atau taman, tetapi juga memiliki sifat alami yang mampu mengusir nyamuk dan tikus.
Tanaman-tanaman ini mengeluarkan aroma atau zat kimia tertentu yang tidak disukai oleh nyamuk dan tikus, sehingga membantu menjaga lingkungan tetap bersih dan bebas dari gangguan.
Selain ramah lingkungan, tanaman-tanaman ini juga mudah dirawat dan memberikan manfaat lain seperti menyegarkan udara dan meningkatkan estetika ruang.
BACA JUGA:Yogurt Rendah Lemak Asupan Sehat Bernutrisi untuk Diet!
BACA JUGA:Ingin Pacar Semakin Sayang? Coba Terapkan Dengan Cara ini
Dengan mengetahui dan memanfaatkan tanaman pengusir nyamuk dan tikus, kita dapat menjaga kesehatan keluarga dan kenyamanan rumah dengan cara yang lebih alami dan berkelanjutan. Berikut tanaman pengusir nyamuk dan tikus yang bisa kamu coba.
1. Serai
Serai wangi mengandung citronella, bahan aktif yang sering digunakan dalam produk pengusir nyamuk seperti lilin atau semprotan. Aroma tajam dari tanaman ini sangat efektif mengusir nyamuk.
Tapi selain itu, serai juga diketahui bisa bikin tikus lari terbirit-birit. Sama seperti nyamuk, tikus pun tak menyukai aroma serai yang kuat. Anda dapat menggunakan potongan serai yang dicampur dengan rangkaian bunga atau tanaman hias lainnya.
2. Eucalyptus
Eucalyptus atau kayu putih tak hanya mempunyai efek menghangatkan tubuh. Tanaman ini juga memiliki wangi yang kuat sehingga dapat membantu mengusir nyamuk dan tikus.
BACA JUGA:Pace! Buah Bau yang Ampuh Menurunkan Kolesterol
BACA JUGA:Si Kecil Sudah Mulai Cinta-cintaan? Begini Langkah Tepat untuk Mengatasinya
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: